Sari, Novita (2022) Pengembangan Media Puzzle untuk Meningkatkan Keterampilan Membaca Permulaan Siswa di Kelas I SD. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
Text
NO 1.pdf Download (648kB) |
|
Text
NO 2.pdf Download (408kB) |
|
Text
NO 3.pdf Restricted to Repository staff only Download (649kB) |
|
Text
NO 4.pdf Restricted to Repository staff only Download (633kB) |
|
Text
NO 5.pdf Restricted to Repository staff only Download (602kB) |
|
Text
NO 6.pdf Download (328kB) |
|
Text
NO 7.pdf Download (1MB) |
Abstract
Media pembelajaran ini bertujuan untuk memudahkan peserta didik dalam proses pembelajaran sehingga mampu menciptakan rasa ingin tahu siswa, mempermudah anak yang kesulitan dalam menerima materi yang bersifat abstrak menjadi lebih konkrit (nyata), menarik simpati dan partisipasi siswa, menambah variasi dalam pembelajaran sehingga tidak terkesan monoton serta dapat merangsang proses berpikir dan mampu meningkatkan keterampilan membaca permulaan siswa kelas I SD 106865 Bandar Pamah. Metodologi penelitian ini menggunakan Research and Development (R&D) dengan model desain pembelajaran ADDIE. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas I SD Negeri 106865 Bandar Pamah yang berjumlah 18 orang siswa. Teknik yang diambil dalam pengumpulan data yaitu melalui lembar validasi (uji validitas), lembar angket (uji kepraktisan) dan tes keterampilan membaca permulaan (uji keefektifan). Hasil penelitian mengungkapkan bahwa pengembangan media puzzle memperoleh persentase sebesar 87,5% dari ahli media dengan kategori “sangat layak” 93,75% dari ahli materi dengan kategori “sangat layak”, 94,29% dari pendidik dengan kategori “sangat praktis” dan 91,67% dari peserta didik dengan kategori “sangat praktis”. Dari hasil penilaian pretest dan posttest pada tes keterampilan membaca permulaan siswa diperoleh jumlah rata-rata N- Gain Score sebesar 0,77 termasuk dalam kategori tinggi dengan tafsiran “efektif”. Berdasarkan uraian diatas maka media puzzle yang telah dikembangkan oleh peneliti layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan referensi pada penggunaan media dalam meningkatkan keterampilan membaca siswa. Untuk penelitian selanjutnya, alangkah baiknya peneliti lebih kreatif lagi dalam mengembangkan media pembelajaran yang telah ada atau menciptakan media pembelajaran baru untuk meningkatkan kualitas belajar peserta didik.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Puzzle, keterampilan membaca permulaan, media pembelajaran. |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 372 Elementary education > 372.4 Membaca, belajar membaca |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Nurul Hidayah Siregar |
Date Deposited: | 18 Apr 2023 05:29 |
Last Modified: | 18 Apr 2023 05:29 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/18905 |
Actions (login required)
View Item |