Ayuni, Syafitri (2021) Pengembangan Media Pembelajaran Audio Visual Berbasis Power Point Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Di Kelas V Yayasan Tarbiyah Islamiyah Al Musthafawiyah. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.
Text
1Skripsi Syafitri Ayuni (Rnd).fix.pdf Download (7MB) |
Abstract
Pada proses pembelajaran terdapat banyak faktor yang mempengaruhi keberhasilan, salah satu faktor tersebut adalah penggunaan media pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media Audio Visual Berbasis Power Point sebagai media pembelajaran di dalam kelas, untuk mengetahui kevalidan, kepraktisan dan keefektifan produk yang dikembangkan dan mengetahui hasil belajar yang diperoleh siswa dengan menggunakan Audio Visual Berbasis Power Point pada mata pelajaran bahasa Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan atau Research and Development (R&D). Desain penelitian ini yaitu desain Borg and Gall yang diadopsi oleh Sugiyono. Hasil penelitian terhadap produk Audio Visual Berbasis Power Point berdasarkan skor hasil validasi yang diberikan oleh ahli isi/materi memperoleh skor 72% berada dalam kategori valid dan hasil skor validasi yang diperoleh dari ahli media pembelajaran memperoleh skor 92% berada dalam kategori sangat valid. Produk memperoleh hasil kepraktisan berdasarkan dari angket respon peserta didik memperoleh hasil skor yaitu 81,5% berada dalam kategori praktis dan berdasarkan hasil dari angket respon pendidik memperoleh hasil skor yaitu 91,42% berada dalam kategori sangat praktis. Pada efektifitas produk diperoleh nilai sebelum menggunakan dan setelah menggunakan media Audio Visual Berbasis Power Point dengan nilai yaitu sebelum penggunaan 68,47 sedangkan nilai penggunaan 83,76 terdapat peningkatan hasil belajar siswa dengan perbandingan 15,29 oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa produk efektif untuk meningkatkan hasil belajar bahasa Indonesia peserta didik. Dengan demikian disimpulkan bahwa pengembangan media pembelajaran Audio Visual Berbasis Power Point layak digunakan dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran bahasa Indonesia.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Media Pembelajaran Audio Visual Berbasis Power Point, Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Novita Sari |
Date Deposited: | 30 Aug 2022 04:04 |
Last Modified: | 30 Aug 2022 04:04 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/15583 |
Actions (login required)
View Item |