Peran Guru Bimbingan Konseling dalam Meningkatkan Harga Diri Siswa Melalui Layanan Bimbingan Kelompok di Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Singkil

Jabat, Julfahmi Putra (2019) Peran Guru Bimbingan Konseling dalam Meningkatkan Harga Diri Siswa Melalui Layanan Bimbingan Kelompok di Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Singkil. Skripsi thesis, Universitas islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI FULL JULFAHMI PUTRA JABAT.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Jenis penelitian dalam penulisan skripsi ini adalah penelitian lapangan (field research) berupa penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif. Adapun informan dalam penelitian ini terbagi menjadi dua yaitu informan kunci dan informan non kunci. Teknik pengumpulan data ini menggunakan alat pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dokumentasi. Sedangkan analisis data dari hasil penelitian ini, dilakukan berdasarkan analisis deskriptif, Analisis tersebut terdiri dari tiga alur analisis yang berinteraksi yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. 1. Dalam penelitian ini yang menjadi rumusan masalah adalah 1 Mengapa kondisi harga diri siswa di Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Singkil?, 2. Apa saja peran guru Bimbingan Konseling dalam meningkatkan harga diri siswa melalui bimbingan kelompok di Madrasah Tsanawiyah Negeri Singkil?, 3. Bagaimana pelaksanaan guru Bimbingan Konseling dalam melaksanakan Layanan Bimbingan Kelompok ? Layanan bimbingan kelompok penting dilaksanakan disekolah karena sesuai dengan berbagai kebutuhan siswa sendiri seperti mengembangkan dan mendorong harga diri siswa. Sesuai dengan tujuan layanan bimbingan kelompok yakni mendorong siswa agar memiliki keberanian menyampaikan pendapatnya yang kemudian menghantarkan siswa mencapai keberhasilan belajar. Kata Kunci : Guru BK, Harga Diri Siswa, Bimbingan Kelompok.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education
300 Social sciences > 370 Education > 373 Secondary education
300 Social sciences > 370 Education > 373 Secondary education > 373.2 Sekolah lanjutan (SMP, SMA)
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan dan Konseling > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mrs Yuliarita Yuliarita
Date Deposited: 13 Dec 2019 07:34
Last Modified: 13 Dec 2019 07:34
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/7691

Actions (login required)

View Item View Item