Komunikasi Interpersonal Guru Bimbingan Konseling Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Kelas VII Di MTs Jam’iyatul Washliyah Tembung

Nasution, Nur Amina (2022) Komunikasi Interpersonal Guru Bimbingan Konseling Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Kelas VII Di MTs Jam’iyatul Washliyah Tembung. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.

[img] Text
Cover.pdf

Download (595kB)
[img] Text
BAB_1_wW.pdf

Download (373kB)
[img] Text
BAB_II_WW.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (454kB)
[img] Text
BAB_III_WW.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (208kB)
[img] Text
BAB_IV_W.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (693kB)
[img] Text
BAB_V_W.pdf

Download (205kB)
[img] Text
DAFTAR_PUSTAKA_WW.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana komunikasi interpersonal antara guru Bimbingan Konseling dalam memberikan layanan konseling serta memotivasi minat belajar siswa kelas VII MTs Jam’iyatul Washliyah Tembung. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Metode pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan juga dokumentasi. Penelitian ini memaparkan secara apa adanya yang bersifat deskriptif, dengan subjek penelitian yaitu guru Bimbingan Konseling. Dari hasil penelitian ini layanan konseling yang diberikan oleh guru BK telah menjadi layanan bimbingan yang efektif yang dilakukan dengan pemberian motivasi minat belajar, pemberian layanan konseling secara langsung didalam kelas dan memberikan hukuman yang tegas kepada siswa yang melanggar peraturan sekolah. Namun, pemberian layanan dengan maksimal tidak sebanding dengan tingkat komunikasi interpersonal dan juga minat siswa untuk melakukan konseling yang menyebabkan menurunnya minat belajar siswa. Ini terjadi karena siswa merasa bahwa dirinya mampu memecahkan masalah mereka sendiri, dan adanya ketakutan mereka saat dikonseling oleh guru BK yang kemudian akan berujung pada pemanggilan orangtua, siswa juga mengalami kesulitan dan tidak jujur saat dikonseling oleh guru BK, sehingga menyebabkan terhambatnya komunikasi antara guru BK dengan siswa. Hal ini mengakibatkan peran guru Bimbingan Konseling tidak berjalan maksimal, siswa tidak menjadi proaktif serta menurunnya tingkat prestasi belajar siswa Kelas VII.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Komunikasi Interpersonal Guru Bimbingan Konseling
Subjects: 300 Social sciences > 302 Social intercd /ction
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan dan Konseling > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mrs. Misdar Piliang
Date Deposited: 14 Jul 2023 02:56
Last Modified: 14 Jul 2023 02:56
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/19954

Actions (login required)

View Item View Item