Analisis Pembelajaran Sharaf pada Proses Pengajaran Bahasa Arab di Madrasah Aliyah Negeri Kabanjahe.

Kadarwati, Ria (2019) Analisis Pembelajaran Sharaf pada Proses Pengajaran Bahasa Arab di Madrasah Aliyah Negeri Kabanjahe. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
skripsi - Copy+.pdf

Download (419kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Analisis Pembelajaran Sharaf Pada Proses Pengajaran Bahasa Arab di Madrasah Aliah Negeri Kabanjahe, dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini melalui proses observasi lapangan, wawancara, dan dokumentasi. Adapun tujuan penelitian ini untuk mengungkap: kegiatan proses pengajaran bahasa Arab pada pembelajaran sharaf, metode dan media yang digunakan dalam pembelajaran sharaf, minat dan respon siswa terhadap pembelajaran sharaf pada proses pengajaran bahasa Arab. Hasil penelitian ini mengungkapkan tiga temuan yaitu: (1) pada proses pengajaran bahasa Arab pada pembelajaran sharaf berjalan dengan baik, hal ini dikarenakan dalam proses pembelajaran guru berupaya untuk menciptakan suasana belajar yang menyenangkan dan interatif. (2) Metode yang digunakan dalam proses pengajaran di Madrasah Aliyah Negeri Kabanjahe bagus sesuai dengan teori, sedangkan dalam penggunaan media jarang digunakan hal ini dikarenakan penggunaan media hanya digunakan pada materi-materi tertentu dan pada materi sharaf kurang diperlukan. (3) Respon siswa terhadap materi sharaf baik, hal ini dapat dilihat dari antusias dan semangat peserta didik dalam mengikuti pembelajaran. Penggunaan metode yang tepat seperti menghafal tasrif melalui lagu yang dinanyikan bersama disukai peserta didik. Metode lainnya melalui kisah pendek sehari-hari untuk memudahkan pemahaman siswa.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam > 2X7.31 Metode dan Sistem Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Bahasa Arab > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 12 Mar 2020 02:30
Last Modified: 12 Mar 2020 02:30
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/8581

Actions (login required)

View Item View Item