Studi Tentang Minat Belajar Bahasa Arab di MAN 1 Medan

Karim, Abdul (2019) Studi Tentang Minat Belajar Bahasa Arab di MAN 1 Medan. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img] Text
COVER BAHASA ARAB SKRIFSI ASLI 2.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana proses pengajaran bahasa Arab dan minat belajar bahasa Arab MAN 1 Medan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, dengan mengambil latar MAN 1 Medan. Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan observasi, angket, wawancara dan dokumentasi. Data-data yang terkumpul dari penelitian ini ada yang berupa data kualitatif dan ada pula kuantitatif, namun secara keseluruhan tetap diolah menggunakan analisa kualitatif yang dikenal dengan istilah analisis deskriptif kualitatif dengan persentase. Penelitian ini menemukan bahwa: (1) proses pengajaran bahasa Arab di MAN 1 Medan sudah diterapkan dengan baik dan telah memenuhi indikator pengajaran oleh guru bidang studi bahasa Arab kelas XI MIA 8 di MAN 1 Medan. Hanya saja masih terdapat kekurangan dalam hal penguasaan materi, penerapan strategi pembelajaran, pemanfaatan sumber belajar dan dalam pemanfaatan waktu. (2) Minat belajar siswa pada mata pelajaran bahasa Arab di kelas XI MIA 8 Madrasah Aliyah Negeri 1 Medan secara keseluruhan dikategorikan “Tinggi” dengan persentase 71,78% yang berada pada rentang 61%-80%.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam > 2X7.33 Tingkat stanawiyah dan ‘aliyah
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Bahasa Arab > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Nurul Hidayah Siregar
Date Deposited: 07 Jul 2022 08:52
Last Modified: 07 Jul 2022 08:52
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/14308

Actions (login required)

View Item View Item