Konsep evaluasi pendidikan dalam alquran surah Al-Baqarah Ayat 31-34 dan Az-Zalzalah Ayat 7-8

Ramadhani, Fitri (2018) Konsep evaluasi pendidikan dalam alquran surah Al-Baqarah Ayat 31-34 dan Az-Zalzalah Ayat 7-8. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Meddan.

[img]
Preview
Text
TESIS.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Evaluasi menjadi hal yang sangat penting bagi pendidikan masa kini, untuk mengetahui perkembangan atau perubahan yang dimiliki peserta didik baik itu dari aspek afektif, aspek kognitif, dan aspek psikomorik maka perlunya evaluasi dalam pendidikan. Dalam tesis ini peneliti memuat 3 masalah, yaitu: 1. Bagaimana prinsip-prinsip evaluasi yang terdapat dalam al-Baqarah ayat 31-34 dan surah az-Zalzalah ayat 7-8?, 2. Apa jenis-jenis evaluasi yang terdapat dalam surah al-Baqarah ayat 31-34 dan surah az-Zalzalah ayat 7-8?, 3. Bagaimana relevansi konsep evaluasi yang ada al-Baqarah ayat 31-34 dan surah az-Zalzalah ayat 7-8 dengan evaluasi pendidikan Islam pada masa kini?Adapun tujuan penelitian ini, 1. Untuk menganalisis prinsip-prinsip evaluasi yang terdapat dalam al-Baqarah ayat 31-34 dan surah az-Zalzalah ayat 7-8, 2. Untuk menganalisis jenis-jenis evaluasi yang terdapat dalam surah al-Baqarah ayat 31-34 dan surah az-Zalzalah ayat 7-8, dan 3. Untuk menganalisis relevansi konsep evaluasi yang ada dalam al-Baqarah ayat 31-34 dan surah az-Zalzalah ayat 7-8 dengan evaluasi pendidikan Islam pada masa kini. Adapun jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif, yang menggunakan sumber primernya adalah tafsir Alquran. Di antara tafsir yang digunakan adalah tafsir al-Mishbah (M. Quraish Shihab), al-Maragi (Mustafa al-Maragi), Ibnu Katsir (Syaikh Shafiyurrahman Al Mubarakfury), Shafwatut Tafasir (Syaikh Muhammad Ali ash-Shabuni), dan Tafsir An-Nur (Teungku Muhammad Hasbi ash-Shiddieqy). Akhirnya penelitian ini berkesimpulan: 1. Prinsip evaluasi yang terdapat dalam kedua surah adalah prinsip hadaf, prinsip Al kamāl, prinsip istimrār, prinsip maudhūiyyah, prinsip alfāriq, dan prinsip ‘adula. 2. Jenis evaluasi yang terdapat dalam kedua surah ini adalah yang pertama evaluasi yang dilakukan mencakup semua penggunaan daya yang pada manusia dimulai menghasilkan suatu pekerjaan atau perbuatan. Kedua jenis evaluasi yang digunakan yaitu evaluasi untuk mengatahui tingkat ilmu pengetahuan (al-‘ilm). 3. Konsep evaluasi dalam kedua surah yang diteliti sangat relevan dengan pendidikan pada masa kini, bahkan sampai sekarang kosep evaluasi dalam kedua surah yang diteliti masih diterapkan dalam sistem pendidikan (kurikulum 2013).

Jenis Item: Skripsi (Masters)
Subjects: 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam > 2X7.31 Metode dan Sistem Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Program Master Pendidikan Agama Islam > Thesis
Pengguna yang mendeposit: Mrs Hildayati Raudah
Date Deposited: 21 Nov 2019 00:55
Last Modified: 21 Nov 2019 00:55
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/7288

Actions (login required)

View Item View Item