Fadilla, Shasha (2022) Analisis Kualitas Layanan Perpustakaan Menggunakan Model LibQUAL+TMDi Perpustakaan STAI UISU Pematang Siantar. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
Text
COVER SKRIPSI Shasha Fadilla 2023.pdf Download (820kB) |
|
Text
BAB I SKRIPSI Shasha Fadilla 2023.pdf Download (608kB) |
|
Text
BAB II SKRIPSI Shasha Fadilla 2023.pdf Restricted to Repository staff only Download (668kB) |
|
Text
BAB III SKRIPSI Shasha Fadilla 2023.pdf Restricted to Repository staff only Download (501kB) |
|
Text
BAB IV SKRIPSI Shasha Fadilla 2023.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
|
Text
BAB V SKRIPSI Shasha Fadilla 2023.pdf Download (384kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA Shasha Fadilla 2023.pdf Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini membahas tentang analisis kualitas layanan perpustakaan menggunakan model LibQUAL+TM DI Perpustakaan STAI UISU Pematang Siantar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kualitas layanan berdasarkan dimensi affect of service, information control, dan library as place di Perpustakaan STAI UISU Pematang Siantar. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dan pengambilan datanya dilakukan melalui penyebaran angket/ kuesioner. Populasi dari penelitian ini adalah pemustaka terdaftar sebagai anggota perpustakaan sampai November 2021 berjumlah 712 responden. Dari populasi tersebut ditentukan jumlah sampel berdasarkan perhitungan rumus Slovin, sehingga diperoleh 88 responden. Pengambilan sampel berdasarkan pemilihan secara acak atau random bersrata yang berkriteria mahasiswa aktif STAI UISU yang pernah berkunjung ke perpustakaan. Hasil penelitian ini, menyatakan bahwa kualitas layanan perpustakaan STAI UISU Pematang Siantar berdasarkan dimensi affect of service, penilaian pemustaka cukup puas dengan adequacy gap (AG) bernilai positif dengan skor 0,22 artinya penggua cukup puas dan menerima layanan dan superiority gap (SG) -1,25 artinya kualitas dinilai baik namun sepenuhnya belum memenuhi keinginan (harapan ideal) pemustaka. Berdasarkan dimensi information control, penilaian pemustaka belum puas atas layanan yang diterima dengan adequacy gap (AG) bernilai negatif skor nilai -1,39 artinya pemustaka belum puas atas layanan yang diterima. Kemudian superiority gap (SG) skor nilai -3,38 artinya kualitas dinilai belum baik dan berada diluar batas toleransi atau sepenuhnya belum memenuhi keinginan pemustaka. Berdasarkan dimensi library as place ditemukan kesenjangaan kecukupan atau adequacy gap (AG) skor 0,09 artinya pandangan pemustaka yang dirasakan selama ini cukup puas sehingga layanan sudah bisa memenuhi harapan minimum dan superiority gap skor penilaiannya -1,17 artinya layanan masih dinilai baik namun sepenuhnya belum memenuhi (harapan ideal).
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kualitas layanan, Model LibQUAL+TM dan Pengukuran kepuasan |
Subjects: | 000 Generalities > 020 Library and information sciences |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial > Ilmu Perpustakaan > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Nurul Hidayah Siregar |
Date Deposited: | 16 Jun 2023 08:10 |
Last Modified: | 16 Jun 2023 08:10 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/19557 |
Actions (login required)
View Item |