Hubungan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) dengan Kejadian Diare Pada Balita Di Kelurahan Simpang Tiga Pekan Kecamatan Perbaungan Tahun 2022

Rahma, Nurhaliza (2022) Hubungan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) dengan Kejadian Diare Pada Balita Di Kelurahan Simpang Tiga Pekan Kecamatan Perbaungan Tahun 2022. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img] Text
Cover Nurhaliza Rahma.pdf

Download (389kB)
[img] Text
BAB 1 Nurhaliza Rahma.pdf

Download (117kB)
[img] Text
BAB 2 Nurhaliza Rahma.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (404kB)
[img] Text
BAB 3 Nurhaliza Rahma.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (323kB)
[img] Text
BAB 4 Nurhaliza Rahma.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (532kB)
[img] Text
BAB 5 Nurhaliza Rahma.pdf

Download (100kB)
[img] Text
DAPUS Nurhaliza Rahma.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penyakit diare masih menjadi masalah kesehatan dan penyebab kematian pada balita. Sanitasi total menurut Kepmenkes RI Nomor 3 Tahun 2014 tentang Strategi Nasional Sanitasi Total Berbasis Masyarakat adalah perilaku higienis dan saniter melalui pemberdayaan masyarakat dengan cara pemicuan yaitu meliputi suatu kondisi ketika seseorang tidak buang air besar (BAB) sembarangan, mencuci tangan dengan pembersih, menjaga air minum dan makanan yang aman, mengolah sampah, mengawasi pembuangan cairan keluarga dengan aman. Tujuan Penelitian ini yaitu untuk menganalisis Hubungan Perilaku Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) dengan Kejadian Diare pada Balita di Kelurahan Simpang Tiga Pekan Kecamatan Perbaungan tahun 2022. Metode penelitian ini menggunakan crosssectional. Populasi penelitian ini adalah ibu rumah tangga yang mempunyai balita yang berjumlah 71 responden. Uji statistic menggunakan chi-square dengan bantuan software komputer. Lokasi penelitian dilakukan di Kelurahan Simpang Tiga Pekan Kecamatan Perbaungan dilaksanakan pada bulan Juli Tahun 2022 . Penelitian ini menghasilkan hubungan antara perilaku BAB (p=0,001), perilaku CTPS (p=0,001), perilaku pengelolaan air minum dan makanan (p=0,001), pengelolaan sampah (p=0,001), pengelolaan limbah (p=0,026) dengan kejadian diare pada balita. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu ada hubungan yang signifikan antara perilaku sanitasi total berbasis masyarakat (STBM) dengan kejadian diare pada balita. Saran bagi masyarakat dan pihak kelurahan untuk dapat bekerjasama dengan instansi kesehatan atau puskesmas setempat untuk mengadakan penyuluhan guna menambahkan sanitasi total menjadi lebih baik agar tidak menjadi sumber/perantara penyakit.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Sanitasi total berbasis masyarakat (STBM), diare balita
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 610 Medical sciences Medicine > 614 Incidence and prevention of disease
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Nurul Hidayah Siregar
Date Deposited: 17 Feb 2023 04:33
Last Modified: 17 Feb 2023 04:33
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/17540

Actions (login required)

View Item View Item