Simangunsong, Alfauzan Ramadhanny (2021) Pengembangan Strategi Blended Learning Berbasis Contextual Teaching and Learning (CTL) Pada Materi Statistika, Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VIII SMP Muhammadiyah 61 Tanjung Selamat T.A 2021/2022. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
Text
SKRIPSI ALFAUZAN RS (03015173196) STAMBUK 2017_compressed (1) (3).pdf Download (7MB) |
Abstract
Penelitian ini bertuajuan untuk 1) Mengetahui pengembangan strategi blended learning berbasis contextual teaching and learning pada materi statistika, untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah 61 Tanjung Selamat T.A 2021/2022. 2) Menghasilkan panduan pembelajaran berdasarkan strategi blended learning berbasis contextual teaching and learning pada materi statistika, untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah 61 Tanjung Selamat T.A 2021/2022. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan atau Research and Development (R&D) level 1. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah 61 Tanjung Selamat T.A 2021/2022 yang terdiri dari 5 kelas dengan jumlah 148 siswa. Selanjutnya sampel dari penelitian ini adalah siswa/siswi kelas VIII B SMP Muhammadiyah 61 Tanjung Selamat T.A 2021/2022 yang berjumlah 27 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian pengembangan ini adalah angket validasi, penilaian dan observasi, serta angker respon. Sementara untuk instumen tes hasil belajar menggunakan tes pilihan berganda. Dengan pengujian data menggunakan paired sample t test dan N.Gain. Hasil temuan ini menunjukkan pengembangan valid dan layak digunakan untuk pembelajaran, serta efektif meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas VIII B SMP Muhammadiyah 61 Tanjung Selamat T.A 2021/2022.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Strategi Blended Learning, Contextual Teaching and Learning (CTL), Hasil Belajar Matematika |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Nurul Hidayah Siregar |
Date Deposited: | 06 Sep 2022 08:59 |
Last Modified: | 06 Sep 2022 08:59 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/15755 |
Actions (login required)
View Item |