Sari, Indah Eka Yulia (2019) Segmentasi Citra Dengan Menggunakan Metode Otsu Pada Citra Naskah Arab (Studi Kasus: Museum Negeri Provinsi Sumatera Utara). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
|
Text
SKRIPSI INDAH EKA YULIA SARI (71154044) - ILMU KOMPUTER.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
Naskah arab merupakan salah satu peninggalan bersejarah masuknya agama Islam di Provinsi Sumatera Utara. Dalam waktu penyimpanan yang cukup lama naskah arab dapat mengalami kerusakan fisik, seperti terdapat bercak-bercak kecoklatan yang disebabkan oleh abu dan dapat mengakibatkan berkurangnya informasi yang terkandung di dalam naskah arab tersebut. Untuk memperjelas tulisan dari naskah arab dilakukan proses segmentasi citra naskah arab, segmentasi adalah sebuah sistem yang setiap bagian mempunyai atribut serupa dan memiliki tujuan untuk memilah suatu citra menjadi beberapa bagian. Dalam melakukan proses segmentasi penulis menggunakan metode Otsu yang melakukan perhitungan nilai ambang T dengan cara otomatis berdasarkan citra yang dimasukkan. Segmentasi citra menggunakan metode Otsu berkerja dengan cara mencari nilai penyebaran intensitas citra, mencari nilai bobot terhadap kedua kelasnya, mencari nilai rata-rata kedua kelasnya, mencari nilai rata-rata total, dan mencari nilai between class variance. Dengan aplikasi segmentasi citra menggunakan metode Otsu yang telah di buat dapat dilihat hasil dari citra naskah arab setelah di segmentasi menggunakan metode Otsu memiliki tulisan yang lebih jelas dibandingkan citra naskah arab sebelum di segmentasi, serta dapat dilihat secara otomatis nilai ambang T dan nilai between class variance berdasarkan citra naskah arab yang di masukan.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Generalities > 005 Computer programming, programs, data |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Ilmu Komputer > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Novita Sari |
Date Deposited: | 09 Mar 2020 08:14 |
Last Modified: | 09 Mar 2020 08:14 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/8548 |
Actions (login required)
View Item |