Akuntabilitas Pengelolaan Dana Desa Di Ledong Barat Kecamatan Aek Ledong Kabupaten Asahan

Putri, Devi Adetya (2019) Akuntabilitas Pengelolaan Dana Desa Di Ledong Barat Kecamatan Aek Ledong Kabupaten Asahan. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan sistem akuntabilitas pengelolaan dana desa di Ledong Barat. Metode penelitian ini adalah penelitian analisa deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam tahap perencanaan pengelolaan dana desa di Ledong Barat secara bertahap sudah menerapkan prinsip transparansi dan partisipasi yang diwujudkan dalam musyawarah perencanaan pembangunan desa (musrenbangdes) dengan diikuti oleh Kepala Desa, perangkat desa, BPD, LPMD, dan tokoh masyarakat lainnya serta tim pendamping dari kecamatan dalam merencanakan pengelolaan dana desa. Dalam pelaksanaan pengelolaan dana desa sudah menerapkan prinsip akuntabilitas yang didukung dengan partisipasi dan transparansi dalam mengelola dana desa sesuai dengan pedoman dan prosedur yang tertera dalam Peraturan Bupati No 14 Tahun 2018. Dari sisi penerapan prinsip akuntabilitas pelaksanaan dana desa ditempuh melalui sistem pelaporan yaitu Laporan Realisasi Penggunaan Dana Desa sesuai dengan format yang telah ditetapkan dalam Peraturan Bupati No 14 Tahun 2018. Kendala yang dihadapi pemerintah desa yaitu dalam musyawarah desa ditemukan hal-hal yang kontradiktif. Dimana di satu pihak dalam musyawarah desa yaitu kepala desa menentukan segala sesuatu dalam sifat-sifat authoritative, sementara yang hadir dalam musyawarah desa nampak pasif hanya mengiyakan yang dikatakan kepala desa. Terkait dengan kendala-kendala yang dihadapi dalam pengelolaan dana desa dapat teratasi dengan pemerintah desa melakukan pemberdayaan dimana masyarakat dapat memberikan usulan perencanaan pembangunan di daerah mereka sesuai dengan permasalahan yang mereka hadapi. Oleh karena itu dapat diambil sebuah kesimpulan bahwa apabila partisipasi masyarakat berjalan dengan baik dalam proses perencanaan pembangunan yang diwadahi oleh pemerintah desa maka pembangunan akan terlaksana sesuai dengan kebutuhan dan harapan oleh masyarakat. Pemerintah desa juga bisa melakukan sosialisasi mengenai kegiatan yang sedang dilaksanakan dan informasi yang terbuka terhadap masyarakat mengenai kondisi desa agar masyarakat berperan aktif dan merasa diperhatikan terhadap asprasi yang mereka berikan.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi Syariah > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 02 Jan 2020 08:25
Last Modified: 02 Jan 2020 08:25
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/7977

Actions (login required)

View Item View Item