Siyasah Syar’iah Abu Bakar As Shiddiq Tentang Kebebasan Beragama (Analisis Praktek Kebebasan Beragama Di Indonesia)

Putri, Dita (2019) Siyasah Syar’iah Abu Bakar As Shiddiq Tentang Kebebasan Beragama (Analisis Praktek Kebebasan Beragama Di Indonesia). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Meddan.

[img]
Preview
Text
Skripsi DITA.pdf

Download (696kB) | Preview

Abstract

Dalam Islam telah ditegaskan bahwa adanya hak kebebasan beragama dan larangan sikap tindak pemaksaan yang dapat menimbulkan pelanggaran hak asasi manusia itu sendiri. Apabila kita melihat perjalanan Islam khususnya periode nabi Muhammad SAW dan para khulafa rasyidin dapat diketahui bahwa aktifitas yang dilakukan Rasulullah SAW, tidak berfokus pada persoalan ketauhidan, namun juga masalah sosial dan politik yang membentuk sebuah perjanjian keagamaan dengan masyarakat yang multieknis dan multiagama. Hal ini juga seperti yang diterapkan terhadap kebijakan Abu Bakar As Shiddiq selama memimpin yang menekankan bahwa umat Islam tidak memakasa orang lain untuk memeluk agama Islam, namun melalui dakwah dan perbutan dengan harapan membawa perubahan bagi non-muslim untuk memeluk agama Islam. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pelaksanaan hak kebebasan beragama seseorang dalam melaksanakan keyakinannya pada masa ini di Indonesia yang mencirikan sistem pemerintahan khalifah Abu Bakar As shiddiq dalam penerapan praktek kebebeasan beragama . Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis deskriptif. hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kebebasan beragama di Indonesia dulu hingga sekarang sudah berjalan dengan semestinya sesuai dengan yang termaktub dalam konstitusi atau UUD 1945. Indonesia sudah sangat termasuk baik dalam menjaga toleransi antar agama seperti yang telah dilakukan oleh khalifah Abu Bakar As Shiddiq dalam sistem pemerintahannya yang tidak jauh berbeda dalam penerapan peraturan sistem kebebasan beragama.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X4 FIQH > 2X4.9 Aspek fikih lainnya
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Siyasah > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mrs Hildayati Raudah
Date Deposited: 06 Dec 2019 08:50
Last Modified: 06 Dec 2019 08:50
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/7558

Actions (login required)

View Item View Item