Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Investasi Penanaman Modal Dalam Negeri di Provinsi Sumatera Utara

Iswani, Sutri (2019) Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Investasi Penanaman Modal Dalam Negeri di Provinsi Sumatera Utara. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
skripsi SUTRI ISWANI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh PDRB, upah minimum dan tenaga kerja terhadap Investasi Penanaman Modal Dalam Negeri di Provinsi Sumatera Utara. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan data sekunder yang diperoleh melalui website resmi Badan Pusat Statistika yang berjumlah 18 sampel. Data diproses melalui program Eviews 8, teknis analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian membuktikan bahwa PDRB, ,dan tenaga kerja secara parsial berpengaruh positif dan signifikan, sedangkan upah minimum secara parsial berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Investasi Penanaman Modal Dalam Negeri di Provinsi Sumatera Utara. Hal ini terlihat dari hasil uji t dari variabel PDRB dengan t-hitung sebesar 5.246162. lebih besar daripada t-tabel 1.739607 dengan nilai signifikansi 0.0335 < 0,05 dan nilai koefisien regresi sebesar 5.007987 Hasil dari variabel upah minimum dengan t-hitung sebesar 8.419316> 1.739607 dengan nilai signifikansi 0.0074< 0,05 dan nilai koefisien regresi sebesar-0.169622. Dan hasil variabel tenaga kerja memperoleh nilai t-hitung sebesar 4.706249 > 1.739607 dengan nilai signifikansi 0.0449< 0,05 dan nilai koefisien regresi sebesar 0.055802. Kemudian dari hasil uji F membuktikan bahwa PDRB, upah minimum, dan tenaga kerja secara bersama – sama (simultan) berpengaruh signifikan terhadap Investasi penanaman modal dalam negeri di provinsi sumatera utara dengan nilai F-hitung lebih besar daripada F-tabel yaitu (4.061780 > 3.24) dengan nilai signifikansi 0.028 < 0,05. Berdasarkan hasil analisis tersebut maka dapat diambil suatu kesimpulan bahwa PDRB, upah minimum dan tenaga kerja mempunyai pengaruh yang signifikan baik secara parsial maupun simultan terhadap Investasi Penanaman Modal Dalam Negeri di Provinsi Sumatera Utara.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: PDRB, Upah Minimum, Tenaga Kerja dan Investasi PMDN
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mrs. Misdar Piliang
Date Deposited: 20 Nov 2019 01:56
Last Modified: 20 Nov 2019 01:56
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/7305

Actions (login required)

View Item View Item