Lumbangaol, Sutinah (2015) Efektivitas Pembelajaran Matematika Dengan Menggunakan Pendekatan Realistic Mathematics Education Pada Pokok Bahasan Himpunan Di Kelas Vii Mts Al-Mahrus Medan Tahun Ajaran 2013/2014. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
|
Text
Sutinah Lumban Gaol.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini betujuan untuk mengetahui : 1) Keefektifan pendekatan Realistic mathematics Education dalam meningkatkan kemampuan dan kemandirian siswa pada pokok bahasan himpunan, 2)bagaimana upaya meningkatkan hasil belajar siswa dengan pendekatan Realistic Mathematics Education pada materi himpunan, 3) aktivitas belajar siswa selama pembelajaran dengan pendekatan Realistics Mathematics Education pada materi himpunan.Dimana penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya kemandirian siswa dalam mengerjakan soal-soal yang diberikan guru. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang oleh peneliti. Tindakan penelitian dilaksanakan dalam dua siklus, masing-masing siklus terdiri dari dua pertemuan. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data terdiri dari tes kemampuan tahap awal, lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran dengan pendekatan Realistics Mathematics Education, pedoman wawancara terhadap siswa dan catatan lapangan dan dianalisis secara deskriftif. Adapun subjek penelitian ini adalah siswa MTs Al-Mahrus Medan kelas VII-2 semester 2 Tahun Pelajaran 2013/2014. Jumlah siswa di kelas VII-2 adalah 44 orang, sedangkan objek penelitian ini adalah penggunaan pendekatan Realistic Mathematis Education untuk meningkatkan kemandirian dan hasil belajar siswa. Penelitian ini di mulai dari tes awal, terdapat 25 siswa (69,44%) yang telah tuntas belajar secara individual dan terdapat 11 siswa ( 30,56%) yang tidak tuntas belajar. Setelah pemberian tindakan pada siklus I dengan menerapkan pendekatan Realistic Mathematics Education diperoleh jumlah persentase ketuntasan belajar siswa adalah 69,44% sehingga masih belum sesuai dengan kriteria ketuntasan belajar klasikal yang telah ditetapkan (suatu kelas dikatakan tuntas belajar jika di kelas tersebut terdapat 85% yang telah mencapai daya serap >66%). Selanjutnya setelah pemberian tindakan pada siklus II dengan menerapkan pendekatan Realistic Mathematics Education di peroleh jumlah persentase ketuntasan belajar siswa secara klasikal adalah 91,67%. Selain itu observasi aktivitas guru dan siswa juga dapat berjalan dengan efektif.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Novita Sari |
Date Deposited: | 13 Aug 2019 04:11 |
Last Modified: | 13 Aug 2019 04:11 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/6314 |
Actions (login required)
View Item |