Chairunnisa, Putri (2018) Analisis Penerapan Nilai-Nilai Etika Bisnis Islam Pada Hotel Yang Berkonsep Syariah Di Kota. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Meddan.
|
Text
SKRIPSI PUTRI CHAIRUNNISA NIM.5114.3113.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh kurangnya tanggung jawab yang dilakukan karyawan dalam melayani konsumen, fasilitas yang diberikan tidak sesuai dengan harapan konsumen, tidak sesuai dengan Permen Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia No. 2 Tahun 2014 tentang Pedoman Penyelenggaraan Usaha Hotel Syariah pada Hotel yang berkonsep Syariah. Pada penelitian ini, penulis melakukan beberapa penelitian dari beberapa Hotel Syariah di Kota Medan yaitu, Hotel Saudara Syariah Medan, Hotel Grand Jamee Syariah Medan, Hotel Grand Darussalam Syariah Medan, dan Hotel Madani Medan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan nilai-nilai etika bisnis Islam pada hotel yang berkonsep syariah di Kota Medan, dan untuk mengetahui penerapan pedoman penyelenggaraan usaha hotel syariah di Kota Medan. Pendekatan penelitian ini adalah kualitatif merupakan penelitian yang menghasilkan temuan dengan memecahkan masalah yang ada dengan cara menyajikan, menganalisis, menginterprestasikan hasil penelitian. Sumber data berupa data primer dan data sekunder dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kesimpulan dari penelitian ini dalam Penerapan Niali-Nilai Etika Bisnis Islam dan Penerapan Pedoman Penyelenggaraan Usaha Hotel Syariah menurut Permen No. 2 Tahun 2014 bahwasanya Hotel Saudara Syariah, Hotel Grand Jamee Syariah, Hotel Grand Darussalam Syariah, dan Hotel Madani Medan telah sesuai dan telah menerapkan nilai-nilai Etika Bisnis Islam, diantaranya sudah menjalankan prinsip Tauhid, Adil, Berkhendak bebas (Freewill), Tanggungjawab (Responsibily), dan Ihsan (Benevolance). Dan Penerapan Pedoman Penyelenggaraan Usaha Hotel Syariah menurut Permen No. 2 Tahun 2014 yaitu Produk, Pelayananan, dan Pengelolaan yang telah diterapkan tetapi masih ada aspek yang belum terpenuhi di beberapa hotel Syariah di kota Medan, diantaranya belum tersedianya ruangan SPA (Salus Per Aquan), kolam renang, dan kebugaran olahraga.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Social sciences > 330 Economics > 335 Socialism and related systems |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Mrs Hildayati Raudah |
Date Deposited: | 08 Apr 2019 08:31 |
Last Modified: | 19 Jun 2019 08:36 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/5630 |
Actions (login required)
View Item |