Hakim, Mhd. Mahmil (2018) Analisis Potensi Sektor-Sektor Perekonomian Kabupaten Batubara Tahun 2013-2017. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Meddan.
|
Text
ANALISIS POTENSI SEKTOR-SEKTOR PEREKONOMIAN KABUPATEN BATUBA.pdf Download (4MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi sektor-sektor perekonomian Kabupaten Batu Bara tahun 2013 – 2017. Penelitian ini menggunakan data time series yang bersumber dari Badan Pusat Statistik, yaitu PDRB Kabupaten Batu Bara dan PDRB Provinsi Sumatera Utara. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitiatif dengan alat analisis location quotient dan shift share. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa berdasarkan hasil analisis location quotient Kabupaten Batu Bara terdapat 1 (satu) sektor basis yaitu sektor industri pengolahan. Dan 16 sektor perekonomian lainnya menjadi sektor non basis Kabupaten Batu Bara. Hasil penelitian selanjutnya menunjukkan bahwa dari analisis shift share maka diketahui sektor-sektor perekonomian yang potensial berdasarkan proportional shift yang positif dimana PDRB Kabupaten Batu Bara tumbuh lebih cepat dan bespesialisasi ditingkat Provinsi Sumatera Utara terdapat pada sektor konstruksi; transportasi dan pergudangan; penyediaan akomodasi dan makan minum; administrasi pemerintahan, pertahanan dan jaminan sosial wajib; informasi dan komunikasi; real estate; jasa kesehatan dan kegiatan sosial; pertanian, kehutanan, dan perikanan; jasa keuangan dan asuransi; jasa lainnya; jasa perusahaan; pengadaan air, pengelolaan sampah, limbah dan daur ulang; pertambangan dan penggalian. Berdasarkan komponen differential shift yang positif dimana PDRB Kabupaten Batu Bara tumbuh lebih cepat dibandingkan dengan PDRB Sumatera Utara terdapat pada sektor konstruksi; perdagangan besar dan eceran, reparasi mobil dan sepeda motor sebesar ; administrasi pemerintahan, pertahanan dan jaminan sosial wajib; pertambangan dan penggalian; jasa keuangan dan asuransi; jasa pendidikan.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Social sciences > 330 Economics > 333 Land economics |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Mrs Hildayati Raudah |
Date Deposited: | 06 Mar 2019 08:02 |
Last Modified: | 22 Jun 2019 08:04 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/5474 |
Actions (login required)
View Item |