Analisis Penerapan Sistem Bagi Hasil Belah Sapi Dalam Peternakan Sapi Di Desa Lobu Rampah Kecamatan Marbau Kabupaten Labuhan Batu Utara

Munthe, Yuriza Ahmad Gustina (2018) Analisis Penerapan Sistem Bagi Hasil Belah Sapi Dalam Peternakan Sapi Di Desa Lobu Rampah Kecamatan Marbau Kabupaten Labuhan Batu Utara. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Meddan.

[img]
Preview
Text
pdf burning.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang pelaksanaan sistem Bagi hasil Belah Sapi di Desa Lobu Rampah Kecamatan Marbau dan untuk mengetahui Praktik bagi hasil ternak sapi tersebut apakah sudah sesuai dengan prinsip syariah. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif deskriftif. Dari penelitian yang dilakukan penulis dapat disimpulkan bahwa pada pelaksanaan Praktik bagi hasil ternak sapi yang dilakukan sudah memenuhi kriteria yang benar menurut beberapa ulama, yaitu dari segi akad, rukun dan syarat, hanya saja masih ada kekurangan dimana pemilik modal masih ikut campur dalam menentukan proses penjualan sapi. Kemudian masyarakat yang melakukan perjanjian hanya dengan asas saling percaya dan belum menuliskannya kedalam surat perjanjian. Kemudian dalam ekonomi islam menurut konsep mudharabah praktik bagi hasil ini masih belum sesuai, karena akad yang terjalin antara shahibul mal dan mudharib adalah akad lisan bukan tulisan, dan modal awal yang diberikan pemilik modal itu masih hewan ternak bukan berupa uang tunai. Waktu kerjasama praktik bagi hasil ini tidak dibatasi sehingga menimbulkan ketidak jelasan diantara kedua belah pihak. Saran dari penelitian ini adalah bagi masyarakat Desa Lobu Rampah hendaknya ada perjanjian tertulis yang mengikat yang memuat hak dan kewajiban sipemilik modal dan pengelola. Dengan adanya perjanjian tertulis juga menghindarkan resiko jika sewaktu-waktu ada perselisihan antara kedua belah pihak.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X4 FIQH > 2X4.9 Aspek fikih lainnya > 2X4.91 Makanan dan minuman
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Asuransi Syariah > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mrs Hildayati Raudah
Date Deposited: 06 Mar 2019 07:58
Last Modified: 24 Jun 2019 03:04
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/5451

Actions (login required)

View Item View Item