Hubungan antara motivasi kerja dan stres kerja dengan kinerja guru di ponpes mts swasta darul qur’an dusun 1 desa Bandar Klippa kecamatan Percut Sei Tuan

Sulaiman, Ahmad (2018) Hubungan antara motivasi kerja dan stres kerja dengan kinerja guru di ponpes mts swasta darul qur’an dusun 1 desa Bandar Klippa kecamatan Percut Sei Tuan. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
Ahmad Sulaiman.pdf - Submitted Version

Download (998kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk 1) Mengetahui hubungan antara motivasi kerja dengan kinerja guru Ponpes MTs Swasta Darul Qur‟an Dusun 1 Desa Bandar Klippa Kecamatan Percut Sei Tuan., 2) Mengetahui hubungan antara stres kerja dengan kinerja guru Ponpes MTs Swasta Darul Qur‟an Dusun 1 Desa Bandar Klippa Kecamatan Percut Sei Tuan., 3) Mengetahui hubungan antara motivasi kerja dan stres kerja secara sama- sama dengan kinerja guru di Ponpes MTs Swasta Darul Qur‟an Dusun 1 Desa Bandar Klippa Kecamatan Percut Sei Tuan. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini yaitu koefesien korelasi antara Motivasi Kerja (X1) dengan Kinerja Guru (Y) Ponpes MTs Swasta Darul Qur‟an Dusun 1 Desa Bandar Klippa Kecamatan Percut Sei Tuan. Koefesien korelasi antara Stres Kerja (X2) dengan Kinerja Guru (Y) Ponpes MTs Swasta Darul Qur‟an Dusun 1 Desa Bandar Klippa Kecamatan Percut Sei Tuan. Penelitian ini lebih menekankan kepada penelitian total sampling, yakni peneliti tanpa melakukan penarikan sampel dikarenakan jumlah populasi disekolah tersebut yaitu 35 guru kurang dari 100 populasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif. Instrument dirancang berbentuk koesioner untuk variable motivasi kerja, variable stress kerja dan variable kinerja guru. Validitas instrument selanjutnya diuji coba kepada 20 orang responden diluar sampel penelitian. Hasil uji coba dari variable motivasi kerja dari 21 item yang di uji cobakan terdapat 16 butir valid dan 5 butir tidak valid yaitu terdapat pada nomor 4, 7, 10, 16, dan 18. Hasil uji validitas variable stress kerja (X2) yang terdiri dari 14 butir, terdapat 9 yang palid dan 5 tidak valid yaitu terdapat pada nomor 3, 4, 6, 12, dan 13. Dan untuk hasil uji validitas variable kinerja guru (Y) yang terdiri dari 26 butir, terdapat 18 butir valid dan 8 butir tidak valid yaitu terdapat pada nomor 1, 2, 4, 6, 14, 15, 18, dan 22. Sedangkan uji reliabilitas instrument dianalisis dengan alpha cronbach dengan hasil analisis menunjukkan bahwa ketiga variable berada pada tingkat yang tinggi. Data analisis melalui teknik korelasi, hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara motivasi kerja dan stres kerja secara bersama- sama dengan kinerja guru di Ponpes MTs Swasta Darul Qur‟an Dusun 1 Desa Bandar Klippa Kecamatan Percut Sei Tuan sebesar 0,007 melalui korelasi analisis ganda variable sedangkan uji koefisien regresiny adalah Ŷ = 78,663 + 0,062 X1 - 0,086 X2 artinya semakin tinggi motivasi kerja guru maka akan semakin baik pula kinerja guru namun berbanding terbalik dengan stress kerja semakin tinggi stress kerja guru maka akan semakin rendah kinerja guru tersebut. Kata Kunci : Motivasi Kerja, Stres Kerja Dan Kinerja Guru

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mr Fauzi Ep
Date Deposited: 20 Jul 2018 03:53
Last Modified: 26 Jun 2019 03:49
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/3765

Actions (login required)

View Item View Item