Efektifitas pembiayaan agribisnis sektor kelapa sawit dalam meningkatkan pendapatan petani kelapa sawit ( studi kasus pada pt. bank Syariah Mandiri kcp Krakatau)

Siregar, Hotnasari Mutiara (2018) Efektifitas pembiayaan agribisnis sektor kelapa sawit dalam meningkatkan pendapatan petani kelapa sawit ( studi kasus pada pt. bank Syariah Mandiri kcp Krakatau). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI HOTNA SARI. PDF.pdf - Submitted Version

Download (806kB) | Preview

Abstract

Penelitian dalam skripsi ini dilatarbelakangi bahwa minimnya pembiayaan perbankan syariah di sektor pertanian disebabkan risiko pembiayaan yang tinggi, persyaratan yang ketat dalam pengajuan pembiayaan, kelemahan manajemen usaha pertanian yang umumnya berskala mikro-kecil, serta keterbatasan kompetensi perbankan di bidang pertanian. Sehingga yang menjadi tantangannya adalah bagaimana perbankan syariah dapat menyalurkan pembiayaannya secara efektif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tantangan PT. Bank Syariah Mandiri dalam pembiayaan sektor kelapa sawit dan sejauh mana efektifitas pembiayaan syariah yang diterapkan oleh PT. Bank Syariah Mandiri pada sektor kelapa sawit. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif. Informan penelitian yang dipilih adalah pegawai/karyawan PT. Bank Syariah Mandiri yang langsung menangani masalah pembiayaan yaitu pegawai/karyawan bagian marketing, Consumer Banking Relationship Manager (CBRM). Subjek lainnya adalah nasabah Bank Syariah Mandiri yang mendapatkan pembiayaan agribisnis khususnya sektor kelapa sawit yaitu sebanyak 3 (tiga) orang nasabah. Proses analisis data dan informasi berlangsung sekaligus pada saat dilakukan pengumpulan data yaitu observasi dan wawancara. Aktivitas dalam analisis data dilakukan secara interaktif dan berlangsung secara terus-menerus sampai tuntas melalui reduksi data, display¸dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tantangan pembiayaan yang disalurkan Bank Syariah Mandiri adalah minimnya informasi yang diperoleh petani, penyediaan agunan yang sulit dipenuhi nasabah, penyaluran pembiayaan ke sektor pertanian masih kurang matching dengan nature usaha di perbankan, Bank Syariah Mandiri belum berani karena sangat berisiko (high risk), dan masih terfokus pada agribisnis modern. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembiayaan yang disalurkan Bank Syariah Mandiri kepada petani kelapa sawit sudah efektif. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa pembiayaan yang disalurkan memilki pengaruh positif terhadap nasabah, terbukti dengan meningkatnya jumlah pendapatan petani kelapa sawit. Selain itu juga dapat dilihat dengan bertambahnya luas lahan yang dimiliki petani kelapa sawit.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X6 SOSIAL DAN BUDAYA > 2X6.3 Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mr Fauzi Ep
Date Deposited: 29 Jan 2018 02:06
Last Modified: 24 Jun 2019 04:25
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/3268

Actions (login required)

View Item View Item