Syafrizal, Mr (2017) Konsep ‘ashabiyah ibn khaldun dalam penguatan nilai nasionalisme di Indonesia. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
|
Text
PDF.pdf - Submitted Version Download (1MB) | Preview |
Abstract
Nasionalisme bangsa Indonesia merupakan perwujudan rasa cinta bangsa Indonesia terhadap Negara dan tanah air berdasarkan Pancasila. Kemajemukan yang ada pada Indonesia sering kali menimbulkan berbagai masalah dalam lapisan masyarakat. seperti banyaknya tindakan anarkis yang sering terjadi, banyak konflik antar ras, suku dan agama. Ini semua mengakibatkan berkurangnya rasa persatuan dan kesatuan bangsa indonesia. Saat ini konsep ‘Ashabiyah kurang begitu dikenal dalam suatu negara karena tergantikan dengan konsep nasionalisme. Kedua konsep ini merupakan bagian dari politik bernegara yang terkadang diidentikan atau dibedakan sama sekali karena memiliki persamaan dan perbedaan. Tujuan peniltian ini untuk mengetahui sejauh mana ide dan nilai nilai nasionalisme yang ada dalam konsep„Ashabiyah Ibn Khaldun. relevansinya konsep „Ashabiyah terhadap negara Indonesia. Dankonsep „Ashabiyah menjadi solusi atas tantangan sudah melemahnya nilai nasionalisme di Indonesia. ‘Ashabiyah memiliki persamaan dengan nasionalisme karena keduanya merupakan alat pemersatu untuk mempertahankan Negara, sebagai solusi untuk mengatasi semua permasalahan di Indonesia ini adalah dengan menumbuhkan kembali rasa solidaritas („Ashabiyah) dan memilih seorang pemimpin yang hebat dan tangguh juga dituntut adanya kesadaran masyarakat untuk tetap menggalang persatuan dan kesatuan.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 2X4 FIQH |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Siyasah |
Pengguna yang mendeposit: | Mr Fauzi Ep |
Date Deposited: | 05 Jan 2018 08:10 |
Last Modified: | 05 Jan 2018 08:10 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/3152 |
Actions (login required)
View Item |