Analisis pengaruh kompensasi, motivasi kerja dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan pada cv. fawas jaya medan dengan lama kerja sebagai variabel Moderating

Rahmadani, Fitri (2017) Analisis pengaruh kompensasi, motivasi kerja dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan pada cv. fawas jaya medan dengan lama kerja sebagai variabel Moderating. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf - Submitted Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui serta menganalisis pengaruh dari kompensasi, motivasi kerja dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan dengan lama kerja sebagai variabel moderating. Adapun metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan data primer yang diperoleh dengan cara menyebarkan kuesioner kepada karyawan tetap yang bekerja pada CV. Fawas Jaya Medan, yang berjumlah 75 sampel. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Data tersebut diolah dengan menggunakan sofware SPSS 21.0. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini meliputi uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, dan pengujian hipotesis. Berdasarkan hasil analisis yang digunakan, maka dapat diketahui bahwa variabel Independen yaitu Kompensasi (X1), Motivasi Kerja (X2) dan Kepuasan Kerja (X3) berpengaruh signifikan terhadap variabel Dependen yaitu Kinerja Karyawan (Y), dan variabel Moderating yaitu Lama Kerja berhasil memoderasi Motivasi Kerja terhadap Kinerja Karyawan, sedangkan variabel Lama Kerja tidak berhasil memoderasi Kompensasi dan Kepuasan Kerja terhadap Kinerja Karyawan. Hal ini dapat dibuktikan dengan melihat persamaan regresi yang telah diperoleh yaitu: Kinerja Karyawan = 2,280 Kompensasi + 2,030 Motivasi Kerja + 2,107 Kepuasan Kerja - 1,457 Kompen_Lamker + 2,658 Mot_Lamker - 1,621 Kep_Lamker. Dari hasil penelitian juga diketahui bahwa nilai koefisien determinasi dengan Lama Kerja sebagai variabel moderating diperoleh R2 = 0,526%. Dari hasil tersebut mengindikasikan bahwa 52,6% Kinerja Karyawan dapat dijelaskan oleh variabel bebas dan variabel moderating yang diteliti dalam penelitian ini dan sisanya 47,4% dijelaskan oleh variabel-variabel lainnya yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kata Kunci: Moderated Regresion Analysis, Kompensasi, Motivasi Kerja, Kepuasan Kerja, Lama Kerja, Kinerja Karyawan

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X6 SOSIAL DAN BUDAYA > 2X6.3 Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mr Fauzi Ep
Date Deposited: 05 Jan 2018 08:08
Last Modified: 24 Jun 2019 07:04
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/3130

Actions (login required)

View Item View Item