Dalimunte, Nurul Hidayah Br (2017) Implementasi pembelajaran keterampilan sains di tk al-faruq tanjung morawa. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
|
Text
Skripsi nurul hidayah Br. Dalimunte 38131002.pdf - Submitted Version Download (2MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pembelajaran Keterampilan Sains yang dilaksanakan di taman kanak-kanak Al-Faruq Tanjung Morawa. Fokus Penelitian ini mengungkapkan: (1) perencanaan pembelajaran keterampilan sains di taman kanak-kanak Al-Faruq Tanjung Morawa. (2) pelaksanaan implementasi pembelajaran keterampilan sains yang dibuat di taman kanak-kanak Al-Faruq Tanjung Morawa. (3) Evaluasi dari pelaksanaan implementasi pembelajaran keterampilan sains di taman kanak-kanak al-Faruq Tanjung Morawa. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif naturalistik. Proses pengumpulan data peneliti melalui pengamatan berperan serta (Observasi), wawancara, dan dokumentasi. Dalam menganalisis data, peneliti menggunakan teknik analisis kualitatif dengan langkah-langkah reduksi data, penyajian data, dan penarikkan kesimpulan. Pemeriksaan atau pengecekan keabsahan data peneliti menggunakan empat kriteria sebagai acuan standar validitas yang meliputi: (a) Kredibilitas (credibility), (b) keteralihan (transferability), (c) Ketergantungan (dependability), dan (d) kepastian (credibility). Hasil penelitian ini mengungkapkan tiga temuan, yaitu: (1) perencanaan implementasi pembelajaran keterampilan sains telah digunakan guru dalam pembelajaran dan mengikuti kurikulum 2013 yang telah terstruktur. (2) pelaksanaan pembelajaran keterampilan sains yang mengarahkan dan membimbing guru untuk melaksanakan pembelajaran yang mengembangkan enam aspek seperti, Nilai agama dan moral, fisik motorik, kognitif, bahasa, sosial emosional,dan seni. (3) evaluasi implementasi pembelajaran keterampilan sains di taman kanak-kanak al-faruq tanjung morawa, dimana setelah perencanaan dan pelaksanaan akan dilakukannya evaluasi oleh guru dengan melihat sudah sampai mana potensi anak berkembang dan tercapainya, lalu pengawasan langsung yang dilakukan oleh lembaga dalam pengevaluasi kegiatan belajar mengajar.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) |
Pengguna yang mendeposit: | Mr Fauzi Ep |
Date Deposited: | 14 Dec 2017 02:48 |
Last Modified: | 14 Dec 2017 02:48 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/3073 |
Actions (login required)
View Item |