Penyesuaian diri pasangan suami istri yang menikah melalui proses ta’arufdikalangan kader pks di kota Binjai

Armaya, Selli (2017) Penyesuaian diri pasangan suami istri yang menikah melalui proses ta’arufdikalangan kader pks di kota Binjai. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
BAB I. II, III,IV.V.pdf - Submitted Version

Download (823kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui proses penyesuaiandiri pada pasangan suami istri yang melakukan pernikahan melalui proses ta’aruf, problematika pasangan suami istri setelah menikah dan persepsi kader PKS mengenai pernikahan melalui proses ta’aruf. Untuk memperoleh data yang diperlukan dalam penelitian ini, peneliti menggunakan pendekatan kualitatif dalam bentuk deskriptif. Subjek pada penelitian ini yaitu pasangan suami istri yang melakukan pernikahan melalui proses ta’aruf. Tekhnik yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah wawancara,Observasi pasrtisipan dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan adalah menggambarkan sirkulasi terjadi antara pengumpulan data, penyajian data, reduksi data dan kesimpulan-kesimpulan semuanya dilakukakan dalam proses yang terpisah. Temuan penelitian ini bahwa penyesuaian diri setelah menikah, suami dan istri akan menemukan banyak masalah dalam pernikahan mereka mulai dari masalah antara suami dan istri sampai dengan masalah keluarga dengan lingkungan sekitarnya. Penyesuaian diri dalam pernikahan yang dilakukan oleh suami dan istri adalah dengan melakukan penyesuaian diri satu sama lain yaitu melakukan penyesuaian dengan pasangan, penyesuaian keuangan dan penyesuaian dengan keluarga dari pihak pasangan. Hasil yang dicapai dalam penyesuaian diri pasangan suami istri yang melakukan pernikahan melalui proses ta’arufdi kalangan kader PKS adalah bahwa subjek tersebut sama-sama tidak sulit untuk menyesuaiakan diri dengan pasangan. Karena sebelumnya mereka sudah berta’aruf melalui media murobbi dan proposal, walaupun tidak semua informasi mereka dapat.Namun dengan niat yang baik dan karena Allah SWT, semua seakan dimudahkan Allah.Hanya saja mereka sulit penyesuaiakan diri terhadap karakter masing-masing pasangan. Problematika yang terjadi saat menikah ialah saat komunikasi dan butuh waktu yang lama untuk memahami karakter masing-masing pasangan

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.2 Da’wah Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan Penyuluhan Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mr Fauzi Ep
Date Deposited: 14 Dec 2017 02:47
Last Modified: 18 Jun 2019 07:39
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/3060

Actions (login required)

View Item View Item