Cynthiasari, Vina and Yafiz, Muhammad (2022) Optimalisasi literasi halal pelaku UMKM terhadap penggunaan jasa keuangan syariah di Kota Tebing Tinggi. Fair Value : Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan, 4 (11). ISSN P-ISSN: 2622-2191 E-ISSN : 2622-2205
Text
B-57. Vina Cynthiasari, Muhammad Yafiz-Edit.pdf Download (282kB) |
Abstract
Literasi halal pelaku UMKM belum optimal dalam mendorong pelaku UMKM untuk menggunakan jasa keuangan syariah. Dalam beberapa tahun terakhir, industri halal melalui sektor makanan, keuangan, pakaian, pariwisata, media dan rekreasi, obat-obatan, serta kosmetik tengah mengalami perkembangan yang pesat. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan literasi halal pelaku UMKM terhadap penggunaan jasa keuangan syariah di Kota Tebing Tinggi. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan pendekatan kualitatif sehingga menghasilkan data berbentuk deskriptif. Data bersumber dari hasil wawancara dan observasi langsung kepada pelaku UMKM yang tergabung dalam IPEMI (Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia) di Kota Tebing Tinggi sebagai data primer, serta data sekunder yang diperoleh dari lokasi penelitian, jurnal, buku, dokumen, dan catatan yang berkaitan dengan penelitian. Dapat disimpulkan bahwa literasi halal pelaku UMKM masih terpusat pada sektor makanan, seperti bahan baku, proses produksi, dan kemasan. Walaupun pelaku UMKM belum dapat menjabarkan hubungan halal dengan jasa keuangan syariah, namun secara tidak langsung pelaku UMKM memiliki kesadaran untuk menggunakan atau tertarik dengan jasa keuangan syariah.
Jenis Item: | Artikel |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Jasa keuangan syariah; Literasi halal; Pelaku UMKM; Riba; Sektor Makanan |
Subjects: | 2X6 SOSIAL DAN BUDAYA > 2X6.3 Ekonomi |
Divisions: | Artikel (Jurnal, Koran, Majalah) |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Nurul Hidayah Siregar |
Date Deposited: | 24 Jan 2023 08:27 |
Last Modified: | 24 Jan 2023 08:27 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/16943 |
Actions (login required)
View Item |