Hsb, Zuhria Husnia (2021) ANALISIS PERILAKU KONSUMTIF PEGAWAI WANITA MUSLIMAH KAB.PADANG LAWAS DENGAN GAYA HIDUP SEBAGAI VARIABEL INTERVENING. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
Text
skripsi ZUHRIA HUSNIA HSB.pdf Download (3MB) |
Abstract
Perilaku Konsumtif merupakan fenomena yang banyak melanda kehidupan masyarakat saat ini. Perilaku konsumtif yang terjadi pada masyarakat dapat dilihat dari gaya hidup dan kebiasaan hidup yang semakin hari menuju kearah yang mewah dan berlebihan. Dalam aktivitas perilaku konsumtif biasanya akan mengeluarkan dana yang cenderung tidak sedikit karena lebih cenderung untuk memenuhi tuntutan keinginan daripada kebutuhan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh langsung dan tidak langsung antara variabel lingkungan sosial, budaya, religiusitas, dan konsep diri terhadap perilaku konsumtif pegawai Wanita Muslimah Kab. Padang Lawas dengan gaya hidup sebagai variabel intervening Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jalur dan menggunakan bantuan program SPSS versi 20.0. penelitian ini menggunakan angket dengan sampel sebanyak 100 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial lingkungan sosial tidak berpengaruh terhadap perilaku konsumtif, budaya secara parsial berpengaruh, religiusitas secara parsial berpengaruh dan konsep diri secara parsial berpengaruh terhadap perilaku konsumtif. Lingkungan sosial tidak berpengaruh terhadap gaya hidup secara parsial, secara parsial budaya berpengaruh terhadap gaya hidup, religiusitas secara parsial berpengaruh secara parsial, sedangkan untuk pengaruh konsep diri terhadap gaya hidup berpengaruh secara signifikan. Dari hasil uji signifikansi diperoleh lingkungan sosial tidak berpengaruh signifikan dan nyata terhadap perilaku konsumtif melalui gaya hidup Pegawai Muslimah Kab. Padang Lawas. Sedangkan untuk variabel budaya, religiusitas dan konsep diri berpengaruh signifikan terhadap perilaku konsumtif melalui gaya hidup Pegawai Wanita Muslimah Kab. Padang Lawas. dengan tingkat kepercayaan 95% atau tingkat kesalahan sebesar 5 %.
Jenis Item: | Skripsi (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | lingkungan sosial, budaya, religiusitas, konsep diri, perilaku konsumtif dan gaya hidup. |
Subjects: | 2X6 SOSIAL DAN BUDAYA > 2X6.3 Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Nurul Hidayah Siregar |
Date Deposited: | 12 Sep 2022 03:45 |
Last Modified: | 12 Sep 2022 03:45 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/15820 |
Actions (login required)
View Item |