Analisis Faktor–Faktor yang Mempengaruhi Rasio Kecukupan Modal (Studi Kasus Pada Bank BNI Syariah Tahun 2013 – 2020)

Khairunnisa, Khairunnisa (2021) Analisis Faktor–Faktor yang Mempengaruhi Rasio Kecukupan Modal (Studi Kasus Pada Bank BNI Syariah Tahun 2013 – 2020). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.

[img] Text
SKRIPSI KHAIRUNNISA (0503172117).pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Return On Assets (ROA), Financing to Deposit Ratio (FDR) dan Non Performing Financing (NPF) pada Bank BNI Syariah terhadap Capital Adequacy Ratio ( CAR) pada Bank BNI Syariah Tahun 2013 – 2020. penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan menggunakan sumber data sekunder, yaitu laporan neraca keuangan Bank BNI Syariah triwulanan tahun 2013 – 2020. Teknik analisis yang digunakan yaitu uji regresi linier berganda dengan menggunakan alat bantu SPSS 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Secara parsial (uji t) variabel ROA tidak berpengaruh terhadap Capital Adequacy Ratio (CAR) pada Bank BNI Syariah dengan nilai thitung sebesar -0,531 dan nilai profibabilitas signifikansi 0,599. FDR berpengaruh positif dan signifikan terhadap Capital Adequacy Ratio (CAR) pada Bank BNI Syariah dengan nilai thitung sebesar 4,097 dan nilai profibabilitas signifikansi 0,000. Dan NPF tidak berpengaruh terhadap Capital Adequacy Ratio (CAR) pada Bank BNI Syariah dengan nilai thitung sebesar 1,344 dan nilai profibabilitas signifikansi 0,190. Dan secara simultan ROA, FDR dan NPF berpengaruh signifikan terhadap Capital Adequacy Ratio (CAR) pada Bank BNI Syariah dengan nilai signifikan sebesar 0,000 dan nilai Fhitung sebesar 10,493 atau lebih besar dari nilai Ftabel sebesar 2,95. Nilai koefisien determinasi sebesar 52,9% sedangkan sisanya sebesar 47,1% dipengaruhi oleh variabel lain di luar model penelitian ini.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: ROA, FDR, NPF, Capital Adequacy Ratio (CAR)
Subjects: 2X4 FIQH > 2X4.2 Muamalah > 2X4.27 Bank
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah S1 > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 02 Sep 2022 07:22
Last Modified: 02 Sep 2022 07:22
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/15660

Actions (login required)

View Item View Item