Saragih, Gilang Irwansyah (2021) Pengaruh Kesadaran Halal Masyarakat dan Faktor Psikologis terhadap Keputusan Konsumen Menggunakan Produk Tiens Syariah Medan Stokis 835. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.
Text
SKRIPSI S1 Gilang Irwansyah Saragih (1).pdf Download (3MB) |
Abstract
Penulis ingin mengetahui kesadaran masyarakat, sebagai umat islam, terhadap produk yang halal melalui keputusan pembelian terhadap produk/ jasa syariah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara empirik Pengaruh Kesadaran Halal Masyarakat berpengaruh terhadap Keputusan Konsumen Menggunakan Produk di Tiens Syariah Medan Stokis 835, Faktor Psikologis berpengaruh terhadap Keputusan Konsumen Menggunakan Produk di Tiens Syariah Medan Stokis 835 dan apakah Kesadaran Halal Masyarakat dan Faktor Psikologis secara bersama-sama berpengaruh terhadap Keputusan Konsumen Menggunakan Produk di Tiens Syariah Medan Stokis 835. Sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah 43 (empat puluh tiga) orang, teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Penelitian kuantitatif merupakan penelitian yang lebih menekankan pada aspek pengukuran secara objektif terhadap fenomena sosial. Untuk dapat melakukang pengukuran, setiap fenomena sosial dijabarkan kedalam beberapa komponen masalah. Hasil penelitian ini menunjukkan hasil uji simultan bahwa Kesadaran Halal Masyarakat (X1) dan variabel Faktor Psikologis (X2) secara bersama-sama atau serentak berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Konsumen Menggunakan Produk Tiens Syariah Medan Stokis 835. Hasil uji parsial menunjukkan Kesadaran Halal Masyarakat (X1) berpengaruh positif terhadap Keputusan Konsumen Menggunakan Produk (Y) Tiens Syariah Medan Stokis 835. Faktor Psikologis (X2) berpengaruh positif terhadap Keputusan Konsumen Menggunakan Produk (Y) Tiens Syariah Medan Stokis 835. Keputusan Konsumen Menggunakan Produk Tiens Syariah Medan Stokis 835 dipengaruhi oleh Kesadaran Halal Masyarakat secara signifikan. Keputusan Konsumen Menggunakan Produk Tiens Syariah Medan Stokis 835 dipengaruhi oleh Faktor Psikologis (X2) tidak signifikan. Analisis data dengan menggunakan model regresi linier berganda menghasilkan nilai koefisien determinasi sebesar 0,744. Nilai koefisien determinasi menunjukan bahwa Variabel Kesadaran Halal Masyarakat (X1) dan variabel Faktor Psikologis (X2) mampu menjelaskan Keputusan Konsumen Menggunakan Produk Tiens Syariah Medan Stokis 835 sebesar 74,4%, sedangkan sisanya sebesar 25,6% dijelaskan oleh faktor- faktor lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kesadaran Halal Masyarakat, Faktor Psikologis, Keputusan Konsumen |
Subjects: | 2X6 SOSIAL DAN BUDAYA > 2X6.3 Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Mr Muhammad Aditya |
Date Deposited: | 19 Aug 2022 09:07 |
Last Modified: | 19 Aug 2022 09:07 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/15362 |
Actions (login required)
View Item |