Mufti, Rujal (2021) Sikap Dan Pandangan Salafi Terhadap Pemimpin (Studi Kasus Pemilihan Presiden 2019 Di Kecamatan Percut Sei Tuan). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
Text
Rujal Mufti_Skripsi.pdf Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini membahas mengenai sikap dan pandangan dari kalangan salafi berkenaan dengan pemimpin serta pengangkatan pemimpin. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab fokus masalah mengenai sikap dari kalangan salafi terhadap pemimpin yang menghasilkan penjabaran sebagai berikut: 1) sikap dan pandangan kalangan salafi terhadap pemimpin. 2) sikap dari kalangan salafi terhadap Pemilihan Presiden 2019 yang berada di Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif-deskriptif. Metode penelitian kualitatif digunakan untuk mendapatkan data dan informasi yang obyektif melalui teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Untuk pemilihan informan dilakukan dengan cara purpose sampling, yaitu pengambilan informan dilakukan secara sengaja berdasarkan kapasitas dan kapabilitas dalam artian benar-benar paham di bidangnya. Hasil temuan penelitian menghasilkan bahwa sikap kalangan salafi terhadap pemimpin adalah mendengar dan taat terhadap pemimpin, selama bukan dalam hal-hal yang melanggar aturan-aturan yang digariskan oleh syariat. Kemudian aplikasinya dapat diamati pada kalangan salafi yang berada di Kec. Percut Sei Tuan, yakni antara teori dan aplikasinya bersesuaian. Adapun beberapa hal penting yang penulis temukan dari kalangan salafi adalah, mereka tidak berafiliasi pada partai politik mana pun dan mereka tidak berkeinginan untuk terjun ke dalamnya. Mereka hanya memfokuskan diri hanya pada ilmu agama, mengamalkannya dan menjalankan pekerjaan yang menjadi penopang kehidupannya.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Salafi, Pemimpin, Pilpres, Ketaatan, Percut Sei Tuan. |
Subjects: | 2X6 SOSIAL DAN BUDAYA > 2X6.2 Politik |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Studi Islam > Pemikiran Politik Islam > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Nurul Hidayah Siregar |
Date Deposited: | 15 Aug 2022 08:31 |
Last Modified: | 15 Aug 2022 08:31 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/15119 |
Actions (login required)
View Item |