Efendi, Ruslan (2013) Strategi pembelajaran al-Qur’an bagi wanita bekerja usia lanjut di Ma’had Taḥfīdzul Qur’an at-Toyyib Kabupaten Aceh Tamiang. Masters thesis, Pascasarjana UIN Sumatera Utara.
|
Text
TesisCOVER.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Tujuan penulisan ini untuk mengetahui latar belakang, mengidentifikasi langkah-langkah pembelajaran, memahami kendala yang dihadapi serta mengetahui solusi yang diterapkan guru dalam pembelajaran al-Qur’an bagi wanita usia lanjut di Aceh Tamiang. Lembaga Ma’had Taḥfīdẓul Qur’an merupakan lembaga pendidikan yang formal untuk tempat belajar al-Qur’an bagi anak-anak di sekitar daerah Aceh Tamiang. Namun disamping itu Ma’had Taḥfīdẓul Qur’an memiliki balai yang dipergunakan untuk belajar al-Qur’an bagi wanita usia lanjut secara nonformal. Maka pembelajaran al-Qur,an bagi wanita usia lanjut dapat dikatakan melakukan pembelajaran secara nonformal dan bergabung tempat dengan Ma’had Taḥfīdẓul Qur’an. Metode penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan survei. Adapun alat pengumpulan data melalui observasi, dokumentasi dan wawancara. Setelah data terkumpul dilakukan analisa data dengan deskripsi analisis yaitu memaparkan data yang terkumpul kemudian disusun secara sistematis sesuai dengan petunjuk pembimbing. Temuan penelitian, pembelajaran al-Qur’an bagi wanita usia lanjut di Aceh Tamiang. Dari segi langkah-langkah pembelajaran yang dilakukan guru Ma’had Taḥfīdẓul Qur’an selalu dilakukan dengan berdo’a, membaca al-Fatihah kepada Nabi SAW dan melakukan pengulangan penjelasan-penjelasan materi sebelumnya. Adapun strategi pembelajarannya adalah strategi ekspositori. Sedangkan metode yang digunakan guru Ma’had Taḥfīdẓul Qur’an ketika proses pembelajaran al-Qur’an bagi wanita usia lanjut yaitu metode ceramah, tanya jawab dan menghafal dengan tujuan agar para santri dapat memahami isi-isi dari al-Qur,an yang dipelajarinya. Namun yang patut disoroti dari observasi yang dilakukan di Ma’had Taḥfīdẓul Qur’an adalah para wanita usia lanjut sering malas dalam belajar karena mereka kelelahan dalam bekerja pagi harinya, daya ingatan wanita usia lanjut mulai lemah sehingga susah untuk menghafal pelajaran yang diberikan guru. Solusinya adalah para guru selalu mengulang-ulang pelajaran yang sebelumnya agar mudah diingat kembali oleh wanita usia lanjut dan menyuruh para wanita untuk membaca al-Qur’an secara bergiliran dengan harapan dapat menimbulkan motivasi dan minat kuat dalam mempelajari al-Qur’an.
Jenis Item: | Skripsi (Masters) |
---|---|
Subjects: | 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam |
Divisions: | Program Pasca Sarjana > Program Magister > Pendidikan Agama Islam |
Pengguna yang mendeposit: | Mr. Imran Benawi |
Date Deposited: | 27 Mar 2017 08:35 |
Last Modified: | 27 Mar 2017 08:35 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/1435 |
Actions (login required)
View Item |