Hubungan kualitas pelayanan kesehatan dengan tingkat kepuasan pasien rawat jalan di wilayah kerja Puskesmas Aek Batu PUSKESMAS AEK BATU

Tambunan, Efridayanti (2021) Hubungan kualitas pelayanan kesehatan dengan tingkat kepuasan pasien rawat jalan di wilayah kerja Puskesmas Aek Batu PUSKESMAS AEK BATU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.

[img]
Preview
Text
Skripsi Efridayanti Tambunan (1).pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Rendahnya kualitas pelayanan kesehatan menyebabkan angka kematian tiap tahunnya meningkat bahwa 5,7 hingga 8,4 juta orang meninggal di Negara berpendapatan rendah dan menengah, yang mewakili hingga 15% dari total kematian di Negara ini. Kualitas pelayanan yang buruk dapat mengakibatkan hilangnya produktivitas masyarakat di suatu Negara sehingga dapat diperkirakan akan mengalami kerugian sebesar 1,4 hingga 1,6 terliun setiap tahunnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kualitas pelayanan kesehatan dengan tingkat kepuasan pasien rawat jalan di wilayah kerja Puskesmas Aek Batu. Populasi penelitian ini adalah jumlah pasien rawat jalan yang berobat pada bulan Juni 2021 sebanyak 620 orang. Sampel sebanyak 237 orang dengan teknik pengambilan sampel Accidental Sampling. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan Cross Sectional dengan analisis Univariat, Bivariat dan Multivariat. Pengolahan data penelitian menggunakan aplikasi SPSS versi 25.0 dengan uji chi square. Hasil penelitian ini adalah dari 237 Responden secara parsial terlihat bahwa variabel indenpenden (kehandalan (x1), daya tanggap (x2), jaminan (x3), empati (x4) dan bukti langsung (x5)) memiliki hubungan dengan variabel dependen (kepuasan pasien (y)) rawat jalan di wilayah kerja Puskesmas Aek Batu dengan nilai p value < 0,05, analisis tingkat kepuasan pasien menunjukkan bahwa dari 237 responden, 152 (64,1%) responden merasa sangat puas dengan pelayanan kesehatan di Puskesmas Aek Batu, variabel independen yang memiliki hubungan kuat dengan variabel dependen yaitu variabel daya tanggap dan variabel empati dengan kepuasan pasien rawat jalan di wilayah kerja Puskesmas Aek Batu, maka peneliti menarik kesimpulan bahwa ada hubungan kualitas pelayanan dengan tingkat kepuasan pasien.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kehandalan (x1), Daya Tanggap (x2), Jaminan (x3), Empati (x4), Bukti Langsung (x5) dan Kepuasan Pasien (y)
Subjects: 300 Social sciences > 360 Social services; association > 362 Social welfare problems and services
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mrs Yuliarita Yuliarita
Date Deposited: 22 Feb 2022 05:48
Last Modified: 22 Feb 2022 05:48
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/13826

Actions (login required)

View Item View Item