Analisis penerapan akuntansi pertanggungjawaban dan teknologi informasi terhadap pengendalian biaya pada PDAM Tirtatamiang Kuala Simpang

Wijaya, Nika (2018) Analisis penerapan akuntansi pertanggungjawaban dan teknologi informasi terhadap pengendalian biaya pada PDAM Tirtatamiang Kuala Simpang. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Akuntansi Pertanggungjawaban dan Teknologi informasi terhadap Pengendalian Biaya pada PDAM Tirta Tamiang Kuala Simpang. Apakah pelaksanaan akuntansi pertanggungjawaban dan teknologi informasi terhadap pengendalian biaya pada PDAM Tirta Tamiang Kuala Simpang telah berfungsi dengan baik sesuai dengan syarat – syarat Akuntansi Pertanggungjawaban. Jenis data yang digunakan penulis adalah data primer dari hasil wawancara dengan bagian keuangan dan bagian personalia. Data sekunder data yang diperoleh dari file – file perusahaan. Data tersebut kemudian dianalisis dengan metode deskriptif, dengan membandingkan antara data dengan teori yang penulis pelajari. Dalam penelitian ini ditemukan beberapa kelemahan dalam perusahaan yaitu : pembagian pusat – pusat pertanggungjawaban yang belum diterapkan hanya berpusat pada Pusat perusahaanya saja, begitu juga pada penyusunan anggaran pada perusahaan ini belum melibatkan semua unsur yang ada. Teknologi Komputer yang digunakan masih mengalami pembenahan dan pemenuhan secara menyeluruh untuk karyawan pdam tirtatamiang

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Akuntansi Pertanggungjawaban, Teknologi Informasi, Pengendalian Biaya
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi Syariah > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mrs Yuliarita Yuliarita
Date Deposited: 31 Jan 2022 07:06
Last Modified: 31 Jan 2022 07:06
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/13499

Actions (login required)

View Item View Item