Saragih, Abdillah (2021) Hubungan Personal Hygiene Dan Sanitasi Lingkungan Dengan Kejadian Scabies Dipondok Pesantren Modern Al-Kautsar Simalungun. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUMATERA UTARA.
|
Text
SKRIPSI ABDILLAH SARAGIH SKM SAHHH.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Scabies merupakan penyakit kulit yang disebabkan oleh Sarcoptes scabiei Var hominis. Scabies merupakan salah satu penyakit yang masih menjadi masalah kesehatan masyarakat Indonesia. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan personal hygiene dan sanitasi lingkungan dengan kejadian scabies pada santri di Pondok Pesantren modern Al-kautsar Simalungun Sumatera Utara. Penelitian ini penelitian kuantitatif menggunakan desain studi potong lintang (cross sectional). Data penelitian dianalisis dengan uji chi-square. Penelitian ini dilakukan di Pondok Pesantren Modern Al-kautsar Simalungun.Waktu penelitian dimulai dari bulan Januari-September 2021. Populasi penelitian adalah seluruh santri di Pondok Pesantren Modern Al-kautsar Simalungun. Sampel penelitian ini sebanyak 261 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara kebersihan kulit (pvalue=0,021), kebersihan genetalia (pvalue=0,000), kebersihan pakaian (pvalue=0,002), kebersihan handuk (pvalue=0,000), kebersihan tempat tidur dan seprei (pvalue=0,000), kepadatan hunian (pvalue=0,011), kelembaban (pvalue=0,000), pencahayaan (pvalue=0,025), sanitasi air bersih (pvalue=0,000), sarana pembuangan kotoran (jamban) (pvalue=0,000), sarana pembuangan air limbah (pvalue=0,002), sanitasi dasar (pvalue=0,000).diharapkan kepada pengelola pesantren agar menyediakan fasilitas sanitasi dasar yang sesuai syarat kesehatan dan terpelihara, membuat poster kesehatan terkait personal hygiene atau membuat peraturan tertulis yang disertai sanksi yang tegas dan pesan, sehingga santri dapat memelihara kebersihan dirinya dengan baik dan menjaga kebersihan lingkungan pesantren.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 620 Engineering and allied operations > 628 Sanitary and municipal engineering |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Mr Muhammad Aditya |
Date Deposited: | 21 Jan 2022 03:33 |
Last Modified: | 21 Jan 2022 03:33 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/13302 |
Actions (login required)
View Item |