Ananda, Rizki (2021) Pengembangan Pendidikan Agama Islam Di BKM Kampus Medan Area. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
|
Text
tesis.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran masjid sebagai pusat pengembangan pendidikan agama Islam di masjid kampus Medan Area dengan beberapa pokok masalah 1) Bagaimana peran BKM sebagai pusat pengembangan pendidikan agama Islam di masjid kampus Medan Area? 2) Bagaimana proses pengembangan pendidikan agama Islam di BKM kampus Medan Area? 3) Apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam pengembangan pendidikan agama Islam di BKM kampus Medan Area? Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif. Adapun sumber data dalam penelitian ini adalah pengurus masjid sebagai sumber data primer dan masyarakat masyarakat kampus Medan Area sebagai sumber data sekunder dengan menggunakan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Setelah melakukan penelitian data diolah dan dianalisis dengan cara reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian bahwa fungsi masjid sebagai pusat pengembangan pendidikan agama Islam telah dilaksanakan secara maksimal oleh pengurus BKM masjid kampus Medan Area Adapun bentuk-bentuk kegiatan yang dilaksanakan di masjid kampus Medan Area adalah TPA dan majelis ta‟lim yang terdiri dari pengajian harian, mingguan, bulanan, tahunan, kegiatan incidental seperti tabligh akbar, serta pengajian ramadhan. Sedangkan faktor Faktor pendukung seperti adanya agenda/kegiatan yang teroganisir, jumlah jamaáh yang memadai, komunikasi dan kerjasama antara pengurus BKM dan masyarakat kampus Medan Area, adanya, mengundang pemateri yang kualified, dan adanya dukungan dana yang berasal dari infaq masyarakat. Sedangkan faktor penghambatnya adalah kurangnya kesadaran masyarakat kampus Medan Area penggunaan metode yang monoton oleh pemateri, mahasiswa yang kurang tanggap dengan aturan yang telah ditetapkan, dan waktu yang ditetapkan belum.
Jenis Item: | Skripsi (Masters) |
---|---|
Subjects: | 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam |
Divisions: | Program Pasca Sarjana > Program Magister > Thesis Master |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Novita Sari |
Date Deposited: | 20 Jan 2022 04:41 |
Last Modified: | 20 Jan 2022 04:41 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/13269 |
Actions (login required)
View Item |