Nasution, M.Ziqhri Anhar (2021) Analisis Strategi Pemasaran Produk Dana Talangan Umrah Dalam Meningkatkan Jumlah Nasabah Di PT.Bank Sumut Kantor Cabang Pembantu Syariah Stabat. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
|
Text
ziqhri terbaru skrippsi (1).pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Produk dana talangan umrah merupakan produk yang berfungsi untuk memudahkan nasabah yang masih kekurangan dana untuk berangkat menunaikan ibadah umrah. Tujuan dari penelitian yaitu mendapatkan pengetahuan strategi pemasaran yang diterapkan oleh PT. Bank Sumut KCP Syariah Stabat dalam memasarkan Produk Dana Talangan Umrah. Metode Penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data pada penelitian dilakukan dengan observasi dan wawancara semiterstruktur kemudian penambahan dari buku-buku dan artikel, sedangkan untuk teknik analisis data menggunakan analisis SWOT, reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Oleh karena itu, dibutuhkan berbagai faktor untuk memperoleh total skor antara lain: Strength 3,2, Weakness 2,14, Opportunity 4, threat 2,5. Untuk Selisih total skor faktor Strenght dan Weakness adalah (+)1,06 ,sedangkan selisih Opportunity dan Threat adalah (+) 1,5, hasil dari faktor internal dan eksternal menunjukan perolehan yang baik. Dapat disimpulkan bahwa strategi pemasaran yang diteliti dengan metode analisis SWOT memperlihatkan bahwa PT. Bank Sumut KCP Syariah Stabat berada di kuadran 1 (positif, positif), dimana hal tersebut menunjukkan strategi pemasaran untuk peningkatan produk yang diterapkan memiliki peluang serta kekuatan yang menguntungkan pihak perusahaan.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Analisis Swot, Strategi Pemasaran, Dana talangan umrah |
Subjects: | 300 Social sciences > 330 Economics > 334 Cooperatives |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah S1 > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Nurul Hidayah Siregar |
Date Deposited: | 18 Jan 2022 05:12 |
Last Modified: | 18 Jan 2022 05:12 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/13160 |
Actions (login required)
View Item |