Strategi Penyelesaian Pembiayaan Bermasalah Pada Masa Pandemi COVID-19 Study Kasus PT .BTN Cabang Syariah Medan

Siregar, Rizky Azlina (2021) Strategi Penyelesaian Pembiayaan Bermasalah Pada Masa Pandemi COVID-19 Study Kasus PT .BTN Cabang Syariah Medan. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI Rizky Azlina 1 SEPTEMBER TERBARU-dikonversi (1).pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi penyelesaian pembiayaan bermasalah pada masa Covid -19 di Bank Tabunngan Negara Kantor Cabang Syariah Medan. Strategi penyelesaian pembiayaan bermasalah pada saat pandemi covid 19 sangat berpengaruh terhadap tingkat NPF ( Pembiayaan Bermasalah ) di suatu lembaga keuangan di BTN Syariah Kantor Cabang Medan,sehingga dengan penerapan strategi penyelesaian yang baik dapat meringan kan beban nasabah dan yang terkena pandemi Covid -19,dan membantu bank untuk menjaga likuiditasnya . Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan sumber data primer dan sekunder. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data dengan wawancara dan studi dokumentasi dengan datang langsung ke BTN Syariah dan mewawancarai narasumber yang ada. Serta menggunakan data tingkat pembiayaan bermasalah 2 tahun terakhir di BTN Syariah. Hasil pada penelitian ini menunjukan terjadinya penurunan tingkat pembiayaan bermasalah di BTN Syariah dalam 1 tahun terakhir. Berdasarkan Annual Report BTN Syariah Kantor Cabang Medan dari tahun 2019 ke tahun 2020 terjadi penurunan tingkat pembiayaan bermasalah . yaitu Tingkat NPF ditahun 2019 Pada Unit syariah Bank Tabungan Negara dengan NPF Gross sebesar 4,78% dan NPF Net 2.96% sementara pada tahun 2020 tingkat NPF Gross sebesar 4,37 % dan NPF Net 206% dapat disimpulkan bahwa strategi penyelesaian pembiayaan bermasalah di BTN Syariah KC Medan sudah baik . strategi penyelesaian pembiayaan bermasalah pada masa Covid -19 di BTN Syariah Kantor Cabang Medan berpengaruh terhadap penurunan tingkat pembiayaan bermasalah pada masa Covid 19. Kemudian, kendala-kendala yang ada dalam pelaksanaan penyelseaian pembiayaan bermasalah sudah ditemukan solusi untuk mengatasinya sehingga kedepannya diharapkan dalam menjalankan Strategi Penyelesaian Pembiayaan Bermasalah Pada Masa Covid -19 dapat berjalan dengan lancar. Kemudian dari hasil penelitian ini j strategi penyelesaian pembiayaan bermasalah pada masa Covid -19 di BTN Syariah Kantor Cabang Medan berpengaruh terhadap penurunan tingkat pembiayaan bermasalah pada masa Covid 19.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Strategi Penyelesaian, Pembiayaan bermasalah ,pandemi Covid -19
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics > 332 Financial economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah S1 > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Nurul Hidayah Siregar
Date Deposited: 12 Jan 2022 07:42
Last Modified: 12 Jan 2022 07:42
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/13040

Actions (login required)

View Item View Item