Penerapan Media Berbasis Ict (Information And Communication Technologies)Dalam pembelajaran matematika Dimts Al Jam’iyatul Washliyah Tembung

Nasution, Hafizd Darmawan (2018) Penerapan Media Berbasis Ict (Information And Communication Technologies)Dalam pembelajaran matematika Dimts Al Jam’iyatul Washliyah Tembung. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
Skripsi Full Hafizd Darmawan Nasution.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya perkembangan teknologi dalam dunia pendidikan yang diterapkan dalam pembelajaran. Teknologi tersebut diharapkan dapat membantu guru dalam proses pembelajaran. Sesuai dengan pernyataan Menkominfo Rudiantara, Perkembangan ICT di Indonesia berada ditingkat keempat setelah Singapura, Malaysia dan Philipina. Pemerintah mempercepat dan memfokuskan pembangunan ICT di Indonesia. Jenis penelitian ini adalah penelitian desktiptif kualitatif. Prosedur penelitian data ini adalah observasi, wawancara, dokumentasi dan catatan lapangan. Observasi dilakukan pada kelas VII-1 MTs Al-Jam’iyatul Wasliyah Tembung. Wawancara dilakukan pada Kepala/Wakil kepala sekolah, beberapa guru dan beberapa siswa. Yang menjadi subjek penelitian ini adalah kelas VII-1 MTs Al-Jam’iyatul Wasliyah Tembung. Analisis data yang peneliti gunakan ialah mencatat yang menghasilkan catatan lapangan, mengumpulkan, memilah-milah, mengklarifikasi dan berpikir dengan jalan membuat data mempunyai makna, mencari pola, berhubung-hubungan dan temuan umum. Berdasarkan hasil penelitian diatas, dapat peneliti temukan bahwa penerapan media berbasis ICT (Information and Communication Technologies) dalam pembelajaran matematika di MTs Al-Jam’iyatul Wasliyah Tahun Pelajaran 2018/2019. (1) Media Ict yang diterapkan dalam pembelajaran adalah laptop, proyektor dan spiker. ICT sebagai alat dalam pembelajaran sudah bagus dan aplikasi yang digunakan oleh guru adalah power point,VLC dan geogebra. (2) Tanggapan guru setelah diterapkan media berbasis ICT dalam pembelajaran sangat efektif dalam pencapaian kompetensi pesetra didik dan membantu proses pembelajaran. Tanggapan siswa ialah sangat menarik, bagus dan jelas dalam pembelajaran matematika

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 607 Education, research, related topics
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mr Muhammad Aditya
Date Deposited: 07 Jan 2022 08:52
Last Modified: 07 Jan 2022 08:52
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/12929

Actions (login required)

View Item View Item