Tradisi Haflah Alquran Dalam Pembangunan Masyarakat Qurani Di Kecamatan Langsa Kota Langsa, Aceh

Amirudin, Haizir Rizki (2018) Tradisi Haflah Alquran Dalam Pembangunan Masyarakat Qurani Di Kecamatan Langsa Kota Langsa, Aceh. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI GABUNG.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Alquran merupakan kalam Allah yang mengandung ajaran dan tuntunan hidup bagi umat Islam. Fungsi yang demikian menjadikan Masyarakat Kecamatan Langsa Kota selalu melakukan interaksi dengan berbagai model. Salah satu model interaksi tersebut dapat tergambar dalam kegiatan Haflah Alquran. Haflah Alquran merupakan sebuah perayaan atau acara pembacaan Alquran dengan menggunakan seni baca Alquran. Kegiatan Haflah Alquran ini telah menjadi tradsi di kecamatan Langsa Kota, sehingga dengan tradisi Haflah Alquran ini memberikan dampak positif kepada masyarakat umumnya untuk lebih cinta kepada Alquran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran pemerintah kecamatan Langsa Kota dalam membangun masyarakat qurani, kemudian untuk mengetahui bagaimana bentuk kegiatan Haflah Alquran ini sehingga bisa menjadi tradisi di Kecamatan Langsa Kota., serta untuk mengetahui dampak positif dari kegiatan Haflah Alquran itu sendiri. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (Field Reseacrh) dengan menggunakan deskriptif kualitatif sebagai pendekatan. Peran Pemerintah Kecamatan Langsa Kota dalam membangun masyarakat qurani melalui praktik-praktik keagamaan yang diadakan setiap Peringatan Hari Besar Islam (PHBI). Kemudian Pemerintah Kecamatan Langsa Kota juga bekerjasama dengan Ikatan Persaudaraan Qari-Qariah dan Hafidz-Hafidzah (IPQOH) untuk menyelenggarakan kegiatan Haflah Alquran seminggu sekali di setiap masjid�masjid. Sehingga menjadikan Haflah Alquran sebagai tradisi di wilayah Kecamatan Langsa kota. Kemudian Haflah Alquran memberikan dampak positif bagi para qari yaitu sebagai peningkatan status sosial, sebagai media pembelajaran dan membantu mereka dari segini finansial atau ekonomi. Tidak hanya bagi para qari, memberikan dampak positif juga bagi masyarakat yaitu sebagai suatu keberkahan, mengandung makna spiritual dan mempererat tali silaturrahmi.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X1 AL QURAN DAN ILMU TERKAIT > 2X1.1 Ilmu-ilmu Al-Quran
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Studi Islam > Ilmu Al-quran dan Tafsir > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mr Muhammad Aditya
Date Deposited: 07 Jan 2022 08:13
Last Modified: 07 Jan 2022 08:13
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/12915

Actions (login required)

View Item View Item