Pengaruh Perubahan Nilai Kurs Rupiah Terhadap Jakarta Islamic Index (JII) Di Bursa Efek Indonesia, Periode Agustus 2014 - Oktober 2016

ASYHARI, DIKI (2017) Pengaruh Perubahan Nilai Kurs Rupiah Terhadap Jakarta Islamic Index (JII) Di Bursa Efek Indonesia, Periode Agustus 2014 - Oktober 2016. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI DIKI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pasar Modal merupakan salah satu indikator pertumbuhan ekonomi suatu negara. Oleh karena itu komitmen dari pemerintah Indonesia terhadap peran Pasar Modal, tercermin di dalam Undang Undang Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 1995 Tentang Pasar Modal, dimana dinyatakan bahwa pasar modal mempunyai peran yang strategis dalam pembangunan nasional, sebagai salah satu sumber pembiayaan bagi dunia usaha dan sarana investasi bagi masyarakat. Dan tingkat pergerakan perkembangan Jakarta Islamic Index akan sensitivitasnya, yang dipengaruhi oleh faktor-faktor ekonomi mikro maupun makro. Sehingga dalam penelitian ini harga kurs rupiah dijadikan sebagai penilaian dari indikator ekonomi makro. Kurs rupiah dipilih, karena juga merupakan gambaran dari stabilitas perekonomian suatu negara. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh perubahan harga kurs rupiah terhadap harga penutupan Jakarta Islamic Index periode Agustus 2014 – Oktober 2016. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, serta sampel data yang digunakan dalam penelitian ini adalah sempel data sekunder. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji statistik dan uji regresi linear sederhana, dimana JII sebagai variabel dependen dan kurs rupiah sebagai variabel independen. Hasil penelitian ini menunjukkan dari perhitungan dengan menggunakan angka R square adalah 0,405 maka hal ini dapat menjelaskan kontribusi harga kurs rupiah dalam mempengaruhi harga penutupan JII sebesar 40,5% dan sisanya sebesar 60,5% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti. Selain itu, variabel kurs rupiah mempunyai pengaruh negatif yang signifikan terhadap harga penutupan (Close Price) Jakarta Islamic Index (JII). Dan dari perhitungan menggunakan koefisien regresi adalah –0,636 yang menyatakan bahwa setiap peningkatan 1 point harga kurs rupiah akan menurunkan Close Price JII sebesar 0,636 point. Begitu pula sebaliknya

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 300 Social sciences > 330 Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mr Muhammad Aditya
Date Deposited: 07 Jan 2022 06:57
Last Modified: 07 Jan 2022 06:57
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/12888

Actions (login required)

View Item View Item