Eksistensi Pembelajaran Tashfizh Al-Quran Di Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Hifzhil Qur'an Islamic Center Sumatera Utara

Agustia, Marni (2020) Eksistensi Pembelajaran Tashfizh Al-Quran Di Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Hifzhil Qur'an Islamic Center Sumatera Utara. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
MARNI AGUSTIA.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui, 1) proses pembelajaran tahfizh Alqur’an di Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Hifzhil Qur’an Islamic Centre Sumatera Utara, 2) hasil Pembelajaran tahfizh Alqur’an di Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Hifzhil Qur’an Islamic Centre Sumatera Utara. Pendekatan yang digunakan adalah kualitatif lapangan (field research). Penelitian kualitatif digunakan untuk mendeskripsikan kata-kata dan tindakan untuk memahami fenomena yang dialami objek penelitian yang alamiah atau pada konteks dari suatu keutuhan, dalam penelitian ini instrumennya adalah pembelajaran Alqur’an, sehingga jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan fenomologi. Hasil temuan penelitian ini adalah 1) Dalam proses pembelajaran, bahan ajar hanya diperuntukkan bagi siswa kelas X di enam bulan pertama dan dalam menghafal tidak ada metode baku yang di gunakan di Islamic Centre Sumatera Utara dan hanya menggunakan metode yang mereka dapatkan dari guru-guru tahfizh Alqur’an di Islamic Centre terdahulu tanpa mengetahui nama dari metode tersebut. Namun tidak mengurangi kemampuan guru dan kualitas siswa dalam mengajar, 2) pencapaian keberhasilan hafalan Alqur’an 30 juz para siswa tiap tahunnya mencapai 25-30%. Dan keberhasilan siswa dalam memenangkan berbagai ajang dalam kejuaraan tahfizh Alqur’an.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam > 2X7.34 Pendidikan non formal, masukkan disini pesantren
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 11 Jun 2021 04:58
Last Modified: 11 Jun 2021 04:58
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/11673

Actions (login required)

View Item View Item