Konsep Etika Politik Al Mawardi Dan Penerapannya Pada Masa Pemerintahan Jokowi (2019-Sekarang)

Sarifuddin, Sarifuddin (2020) Konsep Etika Politik Al Mawardi Dan Penerapannya Pada Masa Pemerintahan Jokowi (2019-Sekarang). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
skripsi sarifuddin (perpus).pdf

Download (961kB) | Preview

Abstract

Pada masa sekarang ini, etika politik seakan sudah tidak berlaku dan memudar, bahkan cenderung menghilang. Dalam kenyataannya politik sebagai ajang pertarungan kekuatan dan kepentingan, hingga melakukan segala cara untuk menghalalkan demi tercapainya sebuah tujuan. Sikap para elit politik sudah merusak etika berpolitik para politikus, salah satunya adalah praktik money politik kerapkali terjadi di Indonesia yang sama sekali tidak mencerminkan sikap sebagai seorang yang mempunyai keyakinan dalam beragama khususnya agama Islam yang mengharamkan proses kegiatan yang tidak beretika tersebut. Dalam hal ini penulis tertarik mengupas pemikiran Al Mawardi dengan membuat sebuah karya ilmiah skripsi yang berjudul Konsep Etika Politik Al Mawardi Dan Penerapannya Pada Masa Pemerintahan Jokowi (2019-Sekarang). Al Mawardi adalah seorang tokoh Muslim yang membahas tentang etika politik secara mendalam agar bisa mengurai permasalahan politik umat saat ini Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengungkapkan, menjelaskan dan menganalisis hasil dari pemikiran Al Mawardi tentang etika politik. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui konsep etika politik menurut Al Mawardi, untuk mengetahui juga landasan pemahaman etika politik Al Mawardi dan penerapannya pada masa pemerintahan Jokowi (2019-Sekarang). Jenis penelitian ini adalah penelitian pustaka (Library Research) yaitu dengan cara meneliti, membaca dan memahami buku-buku yang berkenaan dengan judul penelitian tersebut. Dalam menganalisis data, penelitian ini menggunakan metode analisis data (Content Analysis). Penelitian ini dengan menggunakan pendekatan politik.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X6 SOSIAL DAN BUDAYA > 2X6.2 Politik
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Studi Islam > Pemikiran Politik Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 27 Mar 2021 11:00
Last Modified: 27 Mar 2021 11:00
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/11241

Actions (login required)

View Item View Item