Matondang, Intan Purnama Sari (2020) Potensi Pariwisata Bersejarah Sebagai Peluang Pariwisata Bersejarah (Studi Kasus: Istana Maimun). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
|
Text
Skripsi Intan Purnama Sari Matondang.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Istana Maimun merupakan sebuah bentuk pelestarian budaya hingga sejarah. Tidak hanya mengenal melalui dokumen-dokumen saja, namun kita bisa berkelana secara langsung dengan mendatangi monumennya. Berkunjung ke Istana Maimun merupakan kegiatan pariwisata bersejarah. Dan ketika kita menikmati produk-produk yang diperjual-belikan oleh pedagang di taman wisata Istana Maimun, kita mendukung kegiatan ekonomi masyarakat sekitar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, pertama mengenai potensi pariwisata bersejarah yaitu Istana Maimun dan kedua mengenai peluang ekonomi masyarakat yang dalam hal ini adalah para pedagang yang berada di Taman Wisata Istana Maimun. Menurut UUD 1945 kemudian dikuatkan melalui TAP MPR No.XVI/MPRRI/1998 tentang Politik Ekonomi dalam rangka Demokrasi, Usaha MIkro, Kecil dan Menengah perlu diberdayakan sebagai bagian intergral ekonomi rakyat yang mempunyai kedudukan, perann, dan potensi strategis untuk mewujudkan struktur perekonomian nasional yang makin seimbang, berkembang, dan berkeadilan. Penelitian ini di lakukan pada para pedagang di Taman WIsata Istana Maimun, Medan. Pendekatan penelitian yang dilakukan pada penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan metode pengumpulan data yaitu menggunakan observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa pertama, Istana Maimun memiliki potensi wisata bersejarah yang dapat menjadi peluang bagi ekonomi masyarakat. Kedua, jenis kegiatan ekonomi yang berpeluang untuk meningkatkan ekonomi masyarakat adalah berdagang, terutama pada jenis makanan dan minuman, selanjutnya oleh aksesoris & kerajinan, pakaian dan mainan. Ketiga, strategi dalam pengembangan Taman Wisata Istana Maimun adalah dengan melakukan pemanfaatan, pemerataan dan perbaikan fasilitas baik di Istana Maimun dan juga tempat para pedagang yang berjualan.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 900 Geography and history > 950 General history of Asia Far East > 959 General history of Asia Southeast Asia |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Novita Sari |
Date Deposited: | 19 Mar 2021 13:15 |
Last Modified: | 19 Mar 2021 13:15 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/11133 |
Actions (login required)
View Item |