Harahap, Sehat (2019) Efektivitas Manajemen Sumber Daya Manusia Dalam Peningkatan Mutu Di MTs PAB 2 Sampali. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
|
Text
Jurnal Skripsi.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Skripsi ini berjudul Efektifitas Manajemen Sumber Daya Manusia Dalam Peningkatan Mutu di MTs PAB 2 Sampali, dengan bertujuan untuk mengetahui: (1) Manajemen sumber daya manusia dalam peningkatan mutu sekolah, (2)Tingkat efektivitas pelaksanaan manajemen sumber daya manusia dalam peningkatan mutu sekolah, (3) Faktor penghambat danpendukung dalam pelaksanaan manajemen sumber daya manusia dalam peningkatan mutu di MTs PAB 2 Sampali. Lokasi penelitian di MTs PAB 2 Sampali.Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriftif kualitatif.Pengumpulan data penelitian ini dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi.semua data yang terkumpul kemudian dianalisis dengan menggunakan data yang terdiri atas tahapan reduksi data, sajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasilpenelitianmenunjukkanbahwa: 1) perencanaan manajemen sumber daya manusia dalam peningkaatan mutu di MTs PAB 2 Sampali dilakukan dengan langkah-langkah manajemen dengan cara mengalisis kebutuhan dan tujuan yang akan dicapai dengan langkah-langkah yang tepat sesuai teori manajemen sumer daya manusia untuk meningkatkan mutu pendidikan, dalam ini pelaksanaan manajemen sumber daya manusia yang ada dapat meningkatkan mutu sekolah,2) Bahwa implementasi manajemen sumber daya manusia dalam peningkatan mutu di MTs PAB 2 Sampali sudah cukup efektif, hal ini dapat dilihat dari hasil yeng telah dicapai sesuai dengan perencanaan dan tujuan yang telah ditentukan sebelumnya, 3) Faktor penghambat dan pendukung dalam pelaksanaan manajemen sumberdaya manusia dalam peningkatan mutu di MTs PAB 2 Sampali yaitu keuangan sekolah yang terbatas, dalah hal ini kepala madrasah cermat dalam melakukan analisis terhadap faktor penghambat dan pendukung guna meminimalisir hambatan dalam pelaksanaan manajemen sumber daya manusia dalam peningkatan mutu di MTs PAB 2 Sampali.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam > 2X7.33 Tingkat stanawiyah dan ‘aliyah |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Ms Novita Sari |
Date Deposited: | 12 Mar 2021 10:44 |
Last Modified: | 12 Mar 2021 10:44 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/10994 |
Actions (login required)
View Item |