Analisis Dampak Industri Pengolahan Salak Terhadap Kesejahteraan Ekonomi Masyarakat Petani Salak Perspektif Ekonomi Islam” (Studi Kasus : Desa Parsalakan, Kecamatan Angkola Barat, Kabupaten Tapanuli Selatan).

Sari, Fatimah (2020) Analisis Dampak Industri Pengolahan Salak Terhadap Kesejahteraan Ekonomi Masyarakat Petani Salak Perspektif Ekonomi Islam” (Studi Kasus : Desa Parsalakan, Kecamatan Angkola Barat, Kabupaten Tapanuli Selatan). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI FATIMAH SARI REPOSYTORY.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Salak ditetapkan pemerintah sebagai salah satu komoditas yang mendapat prioritas untuk ditingkatkan nilai ekspornya, sehingga pengolahan buah salak sangat diperlukan. Kabupaten Tapanuli Selatan merupakan Kabupaten yang sangat terkenal dengan buah salaknya. Di Kabupaten tersebut juga berdiri sebuah industri pengolahan salak. Dengan adanya industri tersebut maka akan memberikan dampak bagi petani sekitar. Salah satunya adalah peningkatan kesejahteraan ekonomi. Karena dengan adanya industri maka volume penjualan meningkat sehingga pendapatan bertambah dan pada akhirnya petani memutuskan untuk menambah luas lahan sehingga kesempatan kerja juga meningkat. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara secara mendalam dan didukung studi kepustakaan. Hasil penelitian menunjukan bahwa keberadaan industri pengolahan salak berdampak positif bagi masyarakat sekitar. Dan jika ditinjau dari perpektif ekonomi Islam Industri Pengolahan salak Agrina dalam aktivitasnya sudah sesuai dengan anjuran syariat Islam. Industri ini sangat menghindari penipuan aktifitasnya, dan kecurangan dalam timbangan isi produksinya. Selain itu industri ini dapat membuka lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat sekitar industri sehingga meningkatkan produktifitas masyarakatnya mengurangi tingkat pengangguran.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Industri Pengolahan Salak, Kesejahteraan Ekonomi Masyarakat, Ekonomi Islam
Subjects: 2X6 SOSIAL DAN BUDAYA > 2X6.3 Ekonomi
300 Social sciences > 330 Economics > 338 Production
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Nurul Hidayah Siregar
Date Deposited: 08 Jan 2021 04:01
Last Modified: 08 Jan 2021 04:01
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/10358

Actions (login required)

View Item View Item