Metode Pengajaran Imla' Untuk Siswa Madrasah Tsanawiyah Di Pesantren Hidayatullah Tanjung Morawa

Susiniati, Susiniati (2017) Metode Pengajaran Imla' Untuk Siswa Madrasah Tsanawiyah Di Pesantren Hidayatullah Tanjung Morawa. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

[img]
Preview
Text
الباب 1،2،3،4،5.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan metode pengajaran imla’. Penelitian ini dilaksanakan di Madarasah Tsanawiyah Pondok Pesantren Hidayatullah Tanjung Morawa. Dengan pendekatan penelitian kualitatif. Pengumpulan data penelitian diperoleh dengan melalui observasi dan wawancara, dan studi dokumen. Adapun tujuan penelitian ini ingin mengungkap penguasaan siswa dalam pembelajaran imla’, yaitu dengan metode pengajaran imla’. Hasil dari penelitian ini adalah bahwasanya metode yang digunakan dalam pengajaran imla’ dengan mengeja huruf-huruf, mengulangi huruf-huruf yang sudah diucapkan, dan seorang guru memeriksa tulisan yang sudah diperdengarkan kepada murid (tashih). Adapun langkah-langkah yang digunakan guru dalam pengajaran imla’ yaitu berdiskusi dengan murid untuk memahami imla’ kemudian guru mengeja kata-kata yang sulit, lalu dituliskan dipapan tulis, dan guru menyuruh murid untuk memperhatikan kalimatnya, ketika itu guru menghapus kalimat yang ada dipapan tulis dan murid menuliskan apa yang ada didalam pikirannya. Dan masih banyak murid yang salah dalam penulisan atau tidak bisa menggunakan alif lam syamsiyah atau qomariyah dan masih banyak siswa tidak bisa menguasai apakah huruf yang satu dengan huruf yang lain bersambung. Di sini peneliti menemukan metode yang cocok dalam pengajaran imla’ dan proses penggunaan metode yang apabila ini diterapkan akan lebih baik hasilnya.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam > 2X7.33 Tingkat stanawiyah dan ‘aliyah
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Bahasa Arab > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Ms Novita Sari
Date Deposited: 13 Dec 2019 02:47
Last Modified: 13 Dec 2019 02:47
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/7615

Actions (login required)

View Item View Item