Samsidar, Samsidar (2019) Upaya Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Materi Membaca Cerita Dengan Menggunakan Strategi SQ3R (Survey, Question, Read, Recite, Review) Pada Siswa Kelas V SD Negeri 106833 Desa Wonosari Kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
|
Text
SKRIPSI LENGKAP.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Tujuan Dari Penelitian Ini Adalah Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Materi Membaca Cerita Dengan Menggunakan Strategi SQ3R (Survey, Question, Read, Recite, Review) Pada Siswa Kelas V SD Negeri 106833 Desa Wonosari Kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas, dengan subjek penelitian siswa kelas VB SD Negeri 106833 Wonosari yang berjumlah 22 siswa. Siswa laki-laki yang berjumlah 10 orang dan perempuan 12 orang. Desain penelitian ini ialah menggunakan strategi SQ3R (Survey, Question, Read, Recite, Review) yang dilaksanakan dalam dua siklus dan data dikumpulkan dengan teknik Angket dan Tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada peningkatan motivasi belajar Bahasa Indonesia siswa kelas VB SD Negeri 106833 Wonosari, dengan strategi SQ3R (Survey, Question, Read, Recite, Review). Hasil ini dibuktikan dengan hal-hal sebagai berikut: motivasi belajar Bahasa Indonesia terjadi peningkatan mengenai jumlah siswa yang berhasil memenuhi ketuntasan. Hal ini ditunjukkan dengan rata-rata skor motivasi belajar 47,59 sebelum diberikan tindakan, 65,27 setelah diberikan tindakan pada siklus I, 84,59 pada siklus II.
Jenis Item: | Skripsi (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Motivasi Belajar Bahasa Indonesia, Strategi SQ3R (Survey, Question, Read, Recite, Review) |
Subjects: | 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah > Skripsi |
Pengguna yang mendeposit: | Mrs. Misdar Piliang |
Date Deposited: | 29 Oct 2019 03:04 |
Last Modified: | 29 Oct 2019 03:04 |
URI: | http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/6973 |
Actions (login required)
View Item |