Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Talking Stick Terhadap Kemampuan Daya Ingat Siswa Pada Materi Pelajaran Kubus Dan Balok Di SMP Swasta Ar-Rahman Percut Tahun Pelajaran 2017-2018

Novianti, Devi (2018) Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Talking Stick Terhadap Kemampuan Daya Ingat Siswa Pada Materi Pelajaran Kubus Dan Balok Di SMP Swasta Ar-Rahman Percut Tahun Pelajaran 2017-2018. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Meddan.

[img]
Preview
Text
SkripsiDeviNovianti(1).pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan model pembelajaran kooperatif tipe talking stick, menegtahui kemampuan daya ingat siswa dan mengetahui terdapat atau tidak pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe talking stick terhadap kemampuan daya ingat siswa. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan penelitian quasi eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Swasta Ar-Rahman Percut Tahun Pelajaran 2017-2018 yang terdiri dari 4 kelas. Dari 4 kelas dipilih 2 kelas secara acak yaitu kelas VIII-B sebanyak 27 siswa sebagai kelas eksperimen dengan model pembelajaran kooperatif tipe talking stick dan kelas VIII-C sebanyak 26 siswa sebagai kelas kontrol, dimana kedua kelas ini yang dijadikan sampel dalam penelitian. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi dan tes pilihan berganda. Sebelum tes ini ditetapkan sebagai alat pengumpul data, terlebih dahulu diujicobakan di kelas VIII-A di Mts Azziddin Medan untuk melihat validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran dan daya beda soal. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini terdiri atas dua bagian yaitu analisis deskriptif dan analisis inferensial. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe talking stick terhadap kemampuan daya ingat siswa pada materi pelajaran kubus dan balok di SMP Swasta Ar-Rahman Percut tahun pelajaran 2017-2018.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika
Pengguna yang mendeposit: Mrs Hildayati Raudah
Date Deposited: 13 Jun 2019 07:54
Last Modified: 13 Jun 2019 07:54
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/5748

Actions (login required)

View Item View Item