Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Microsoft Power Point Terhadap Minat Belajar Matematika Siswa Kelas VIII SMP Swasta Ar-Rahman Percut Tahun Pelajaran 2017-2018

Cahyani, Putri Indah (2018) Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Microsoft Power Point Terhadap Minat Belajar Matematika Siswa Kelas VIII SMP Swasta Ar-Rahman Percut Tahun Pelajaran 2017-2018. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Meddan.

[img]
Preview
Text
PUTRI INDAH CAHYANI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media pembelajaran Microsoft power point terhadap minat belajar matematika siswa kelas VIII SMP Swasta Ar-Rahman Percut Tahun Pelajaran 2017-2018. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian quasi eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Swasta Ar-Rahman Percut yang terdiri dari empat kelas yang berjumlah 107 siswa. Sampel dalam penelitian ini terdiri dari dua kelas yang dipilih secara acak yaitu kelas VIII-A sebagai kelas eksperimen yang terdiri dari 26 siswa dan kelas VIII-C sebagai kelas kontrol yang terdiri dari 25 siswa. Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah lembar angket minat belajar siswa yang terdiri dari 30 butir pernyataan yang telah divalidasi oleh validator. Dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa semua sampel berasal dari populasi yang berdistribusi normal dan sampel berasal dari populasi yang homogeny. Skor rata-rata minat belajar siswa kelas eksperimen adalah 76,731 dan skor rata-rata minat belajar siswa kelas control adalah 73,4. Hasil uji thitung untuk hipotesis diperoleh sebesar 2,120 dan ttabel sebesar 1,676. Karena thitung > ttabel maka Ha diterima dan H0 ditolak. Sehingga hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan dalam penggunaan media pembelajaran Microsoft power point terhadap minat belajar matematika siswa kelas VIII di SMP Swasta Ar-Rahman Percut Tahun Pelajaran 2017-2018.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 300 Social sciences > 370 Education > 371 School management; special education > 371.3 Metode, kegiatan belajar mengajar; metode pembelajaran
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika
Pengguna yang mendeposit: Mrs Hildayati Raudah
Date Deposited: 09 Apr 2019 08:38
Last Modified: 09 Apr 2019 08:38
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/5649

Actions (login required)

View Item View Item