Metode Bimbingan Islami Di Pusat Pemulihan Akhlak Remaja Perempuan Baitul Ehsan Di Daerah Sabak Bernam Selangor Malaysia

Aziddin, Mohamad Atiq bin (2018) Metode Bimbingan Islami Di Pusat Pemulihan Akhlak Remaja Perempuan Baitul Ehsan Di Daerah Sabak Bernam Selangor Malaysia. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Meddan.

[img]
Preview
Text
Skripsi FIX.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui metode bimbingan islami di pusat pemulihan akhlak remaja perempuan Baitul Ehsan di Daerah Sabak Bernam Selangor Darul Ehsan. Dengan adanya bimbingan islami ini dapat mengawal serta mengembalikan jiwa seorang yang beragama islam serta meningkatkan kecerdasan spiritual para dan akhlak perempuan sehingga dapat lebih bijak dalam memaknai kehidupan dan dapat menjadi pemimpin-pemimpin bangsa yang memiliki pemahaman Islami yang komprehensif, integritas, dan kredibilitas yang tinggi, berkepribadian yang matang serta peduli terhadap lingkungan bangsa dan negara. Bentuk penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang berdasarkan riset lapangan (field research). Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data yang di dapat kemudian dianalisis dengan menggunakan analisis data kualitatif, yaitu: reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini, metode bimbingan metode bimbingan islami di pusat pemulihan akhlak remaja perempuan Baitul Ehsan di Daerah Sabak Bernam Selangor Darul Ehsan memiliki 2 metode yaitu ceramah dan diskusi.Yang mana metode ini dilakukan dengan program kegiatan agama yang telah ada yaitu program: Waktu Berkah Subuh (WBS), Kajian Islam Pekanan (KIP) dan Kajian Islam Kontemporer (KIK). Adapun program tersebut dilakukan saat masa pembinaan berlangsung. Tanggapan dari remaja perempuan dengan adanya bimbingan yang diberikan, mereka merasakan dampak positif dalam hidup mereka terutama dalam hal beribadah, seperti mereka dapat lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT, mengahapal Al-quran, dan dapat bersosialisasi dengan baik kepada lingkungan serta mereka juga dapat mengikuti perlombaan baik yang diadakan di dalam negeri maupun di luar negeri.

Jenis Item: Skripsi (Skripsi)
Subjects: 2X7 FILSAFAT DAN PERKEMBANGANNYA > 2X7.3 Pendidikan Islam > 2X7.31 Metode dan Sistem Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan Penyuluhan Islam > Skripsi
Pengguna yang mendeposit: Mrs Hildayati Raudah
Date Deposited: 05 Mar 2019 09:25
Last Modified: 18 Jun 2019 07:09
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/5407

Actions (login required)

View Item View Item