Efektifitas Badan Penasihat Pembinaan dan Pelestarian Perkawinan (Bp4) Dalam Program Kursus Calon Pengantin Sebagai Upaya Antisipasi Perceraian di Kabupaten Deli Serdang (Studi Analisis Perdirjen Bimas Islam No Dj.Ii/542 Tahun 2013 ).

Nasution, Adaham Asparoni (2024) Efektifitas Badan Penasihat Pembinaan dan Pelestarian Perkawinan (Bp4) Dalam Program Kursus Calon Pengantin Sebagai Upaya Antisipasi Perceraian di Kabupaten Deli Serdang (Studi Analisis Perdirjen Bimas Islam No Dj.Ii/542 Tahun 2013 ). Masters thesis, UIN Sumatera Utara.

[img] Text
TESIS_-_ADAHAM-_Cover_-_Copy_(2)_(1).pdf

Download (1MB)
[img] Text
TESIS_-_ADAHAM-_BAB_1-_Copy_(3)_(1).pdf

Download (577kB)
[img] Text
TESIS_-_ADAHAM-_BAB_2_-_Copy.pdf

Download (1MB)
[img] Text
TESIS_-_ADAHAM-_BAB_3_-_Copy.pdf

Download (449kB)
[img] Text
TESIS_-_ADAHAM-_BAB_4_-_Copy.pdf

Download (620kB)
[img] Text
TESIS_-_ADAHAM-_BAB_5_-_Copy.pdf

Download (183kB)
[img] Text
TESIS_-_ADAHAM-_Daftar_Pustaka_dan_Lampiran_Copy.pdf

Download (1MB)

Abstract

Efektifitas Badan Penasihatan Pembinaan Dan Pelestarian Perkawinan (BP4) Dalam Program Kursus Calon Pengantin Sebagai Upaya Antisipasi Perceraian di Kabupaten Deli Serdang. Penelitian ini berbentuk kualitatif Diskriptif Yuridis empiris membahas terkait persoalan Peraturan Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam No. DJ.II/542 tahun 2013 tentang Pedoman Penyelenggaraan Kursus Pra Nikah, namun pada prakteknya ditemukan data bahwa pada umumnya tahun 2014 sebanyak 356 pasangan, 2015 sebanyak 352 pasang dan tahun 2016 sebanyak 359 pasang calon pengantin baru di tiga Kecamatan (Percut Sei Tuan, Hamparan Perak dan Sibolangit) Kabupaten Deli Serdang tidak melakukan kursus pra nikah namun mereka memilik sertifikat pra nikah. Berdasarkan temuan inilah, penelitian dilakukan. Adapun tujuan tesis ini, mengetahui program BP4 yang sudah dilaksanakan, Angka perceraian dan efektifitas BP4 untuk menekan angka perceraian dengan ketentuan kursus nikah dalam Peraturan Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Nomor: DJ.II/542 Tahun 2013 Tentang Pedoman Penyelenggaraan Kursus Calon Pengantin, dan mengetahui efektifitas kursus pra nikah bagi BP4 di Kabupaten Deli Serdang. Adapun langkah-langkah yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dimulai dari pengumpulan data, baik yang primer maupun yang sekunder. Data-data tersebut akan ditelusuri dalam literatur yang dipandang relevan. Setelah penulis meneliti dan menganalisa, penulis mengambil kesimpulan bahwa efektifitas kursus Calon Pengantin bagi BP4 di Kabupaten Deli Serdang, Pengadilan Agama Lubuk Pakam memberikan penjelasan terkait data perceraian dibuktikan dengan Akta Cerai di tahun 2021 sebanyak 2792, di tahun 2022 sebanyak 2715 dan di tahun 2023 sebanyak 2539 pasang. bahwa jika di rata-ratakan pertahun maka angka perceraian berkurang sebanyak 2,7 % pertahun. Adapun hasil penelitin ini bahwa urutan perceraian di PA lubuk Pakam meliputi Perselisihan dan pertengkaran terus menerus, Meninggalkan salah satu pihak, murtad, di hukum penjara, KDRT dan poligami. Maka dapat di simpulkan bahwa kursus calon pengantin belum efektif dalam menekan angka perceraian khususnya di daerah Kabupaten Deli Serdang.

Jenis Item: Skripsi (Masters)
Subjects: 300 Social sciences > 340 Law > 348 Law (Statutes), regulations, cases
Divisions: Program Pasca Sarjana > Program Magister > Thesis Master
Pengguna yang mendeposit: Mrs Siti Masitah
Date Deposited: 04 Feb 2025 08:46
Last Modified: 04 Feb 2025 08:46
URI: http://repository.uinsu.ac.id/id/eprint/24513

Actions (login required)

View Item View Item